Curangi KPK, Romahurmuziy Ngaku Sakit Pada Penyidik

0
Terjaring OTT KPK Romahurmoziy pakai baju kuning tahanan resmi KPK masih berpose a'la artis. Ketika mau diperiksa eh malah ngaku sakit. ( siasatinfo.co.id )

Siasatinfo.co.id,berita nasional,-Terkait dugaan kasus transaksi haram dan jual beli untuk pengisian jabatan di Kemenag pusat dan daerah Ketum Partai PPP Romahurmuziy terjaring OTT KPK. Anehnya, ketika mau menjalani pemeriksaan malah ngaku dirinya sedang sakit guna mencurangi penyidik agar tidak diperiksa.

Tingkah curang dan akal – akalan pelaku koruptor seperti ini merupakan hal lazim dilakukan agar ngebolos dari pemeriksaan penyidik K

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) batal memeriksa tahanan barunya, anggota DPR sekaligus mantan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Romahurmuziy, Kamis (21/3/2019).

Rommy -sapaan Romahurmuziy, yang ditangkap karena kasus dugaan suap jual beli jabatan Kementerian Agama itu mendadak mengeluh sakit saat hendak dibawa dari rutan ke kantor KPK.

Namun setelah dicek dokter, rupanya Rommy dinyatakan sehat.Dia pun mengakui hanya kesulitan tidur di dalam rutan.

Dokter Rutan KPK memberikan pengobatan sesuai dengan keluhan yang dialami Romy.

Tadi dokter sudah selesai melakukan pemeriksaan. Beberapa indikator kesehatan masih dalam angka yang wajar. Namun tersangka mengeluhkan sulit tidur dalam beberapa hari ini,” kata juru bicara KPK, Febri Diansyah.

Febri mengatakan, penyidik telah menjadwalkan ulang pemeriksaan perdana untuk Rommy selaku tersangka pada Jumat (22/03/2019) hari ini.( Red ).

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini