Farel Bocah SMP Asal Kerinci, Menang Lomba Nyanyi Solo Tingkat Provinsi

0

Siasatinfo.co.id Berita Kerinci,-Tak disangka – sangka seorang bocah baru duduk dibangku Sekolah Menengah Tingkat Pertama (SMTP), kelas dua putra asal Kerinci bisa meraih juara I untuk tingkat Provinsi Jambi.

Farel merupakan anak kedua dari dua bersaudara. Dengan keunggulannya dapat menjadi peserta Lagu Solo dan menang itu, ternyata bikin nama tempat sekolahnya pun turut menggema.

Dengan nama lengkap Farel Prasetio baru berumur 13 tahun itu, asal warga Desa Sungai Tutung, Kecamatan Air Hangat Timur, berhasil meraih kemenangan pada lomba Nyanyi Solo.

Atas keberhasilan Farel Prasetio siswa SMP N 19 Kerinci tersebut, ia selanjutnya berhak maju lagi untuk menyanyi Lagu Solo mewakili Jambi ke tingkat Nasional .

Unggul dari para peserta 11 Kabupaten dan Kota se Provinsi Jambi bikin namanya melejit. Ini tak lepas dari binaan dari Asnaini.Spd.Dpt, selaku Kepsek SMPn19 Kerinci.

Sebelumnya diketahui, pelaksanaan final pada Sabtu (20/07/19), Farel Prasetio (13) menggondol Hadiah yang diberikan dari Provinsi yaitu, Tropi, Vocher Rp 2,5 juta, dan Piagam.(jm).