Dihantam Angin Kencang, Atap Rumah Tukang Bakso Pasar Pelompek Amblas

0

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Angin kencang menyerang kawasan di Pemukiman penduduk di Desa Baru Pasar Pelompek, Kecamatan Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci, jambi, mengakibatkan atap rumah pedagang bakso amblas dengan sekejap mata.

Dengan sekejap mata musibah ini terjadi sekitar pukul 13:30 WIB, Senin (29/11/2021), rumah tempat jual bakso dihantam angin kencang sehingga atap rumah bersama kerangkanya amblas semua.

Selain atap rumah yang amblas, banyak juga ditemukan barang perabotan yang hancur berserakan.

Pemilik rumah yang terkena hantaman angin kencang ini adalah milik pasangan suami isteri Pak Afrialis dan Buk Eli Yani, warga Desa Pelompek Pasar Baru, RT 05.

“Angin kencang sekali tadi siang, tiba – tiba ada suara keras disertai angin yang bikin satu rumah atap serta kerangkanya berserakan kebawah.

“Musibah ini tidak ada korban jiwa, hanya atap rumah penjual bakso saja yang runtuh diterjang angin yang sangat kencang,”ujar warga setempat.

Hingga berita dipublish siasatinfo.co.id, belum diketahui berapa kerugian yang dialami oleh pasangan suami isteri tersebut. (Ysm/Red Sst)

Tinggalkan Balasan