Kekurangan Ruang Belajar, Madrasah Nurul Iman Butuh Bantuan Para Dermawan

0
Kondisi Ruang Belajar MI Nurul Iman Sedang Dibongkar Dibangun Permanen. Media Siasatinfo.co.id

Siasatinfo.co.id Tanjab Timur – Kementerian Agama Madrasah Ibtidaiyah Nurul Iman No. 018 Desa Rantau Makmur, Kecamatan Berbak Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi, sepertinya sangat butuh bantuan dari para dermawan.

Madrasah Ibtidaiyah Nurul Iman dibangun pada tahun 1998 di RT. 07 Dusun I Desa Rantau Makmur Kecamatan Berbak, dengan jumlah siswa kurang lebih 90 siswa, untuk saat ini membutuhkan Ruang Kelas Belajar (RKB).

Suyadi selaku ketua komite Madrasah Ibtidaiyah (MI) Nurul Iman menyampaikan, pekerjaan pembangunan dua Ruang Kelas Belajar (RKB) ini dikelola dengan swadaya,  tidak menghimpun dari dana pemerintah,  Ini murni partisipasi dari para donatur-donatur yang ingin Berinfaq yang beramalkan rezekinya, untuk penyelenggaraan pembangunan gedung madrasah ibtidaiyah ini.

Saat disambangi Awak Media Siasatinfo.co.id di lokasi pembangunan, Sabtu (13/6/2020), pembangunan ruang kelas belajar ini direncanakan bertahap dari dana anggaran yang ada, yang di himpun dari para donatur dan panitia MI.

“Karena pembangunan ini sistem bertahap, kalau tahap pertama tidak selesai, kemungkinan bisa dilanjutkan ketahap selanjutnya, dengan keterbatasan dana anggaran dari dana donatur yang berinfaq,” ujar Suyadi.

Dana anggaran yang ada ini, dijalankan atau digerakkan dor tu dor kepada donatur oleh pihak sekolah MI dan ketua komite.

Dikatakan Suyadi, dana anggaran dari donatur bulan ini berupa bahan material bangunan, kalau dijumlahkan sekitar Rp 40 Juta.

Dalam wacana Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk pembangunan ruang kelas belajar, membutuhkan dana berkisar kurang lebih Rp. 140 juta.

Dengan kondisi bangunan yang saat ini sudah tidak layak pakai untuk siswa belajar, terpaksa di bongkar dan direhab berat agar permanen.

“Untuk para donatur yang ingin berinfaq dan menyisihkan rezekinya, kami dari pihak MI dengan rasa bersyukur menerima bantuan berupa apa saja. Bisa berupa bahan material bangunan maupun berupa rupiah,” jelas Suyadi penuh harap.

Harapannya, mudah-mudahan Kepada  umat muslim tergerak untuk ber infaq, untuk pembangunan Madrasah Ibtidaiyah Nurul Iman.

Mohon partisipasi dan menyisakan rezekinya dan tidak luput atas bantuan  donatur yang dermawan kami ucapkan terima kasih dan amal kebaikannya diterima Allah SWT. Tutupnya.

Info penyaluran donasi :
Kepala sekolah Abdul Ngalim
Via Handphone 085266187718
Rekening Yayasan Nurul Iman
No. 773901005558531 (BRI).

(Firdaus. F)