Pasangan Uditch Sungai Liuk – Koto Lolo Amburadul, Kontraktor Diperbaiki Dengan Pasang Kayu Rucuk

0

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh – Proyek drainase jalan Muradi Sungai Liuk – Koto Lolo amburadul. Proyek tersebut dikerjakan oleh CV AQIIF dengan nilai kontrak Rp 1,2 milyar pada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kota Sungai Penuh tahun anggaran 2023.

“Dilihat dari lapangan, pemasangan Uditch tidak merata dan tidak lurus. Seperti naik turun, ada yang condong ke kiri dan ke kanan,” ujar direktur LSM Reaksi Yudhi Hermawan.

Menurut dia, tidak ratanya pasangan Uditch tersebut, bisa disebabkan tidak adanya pemasangan kayu rucuk pada tanah timbunan.

Ini dimaksudkan agar mudah melakukan pemadatan dan pengecoran. Sehingga, lantai dari untuk memasang Uditch itu menjadi datar.

“Didalam RAB itu ada item pekerjaan pemasangan rucuk, pemadatan tanah, pengecoran lantai, sehingga landasannya datar dan kedudukan Uditch itu menjadi mengikat.

“Kalau tidak datar, ya begini jadinya bengkok dan turun naik Uditch yang terpasang,” ujarnya

“Untuk kayu rucuk ada 292 batang, cor lantai 24 M3, timbunan tanah pilihan 292 M3 atau sekitar 42 mobil. Jadi pertanyaan, kalau itu diikuti dengan benar, datar dan rapi pasangan Uditch nya,” terangnya

Selain itu, Uditch yang telah dipasang tidak dibuat saluran air pembuangan, sehingga tidak ada saluran pembuangannya.

“Kami merasa heran sebab lanjutan Drainase di koto baru – koto lolo ini tidak bermanfaat tidak di temukan hulu dan muaranya atau saluran air buntu,” ujarnya

Menyikapi hasil pekerjaan tersebut, dia meminta supaya pemasangan Uditch itu diperbaiki dengan memasang rucuk.

“Kita minta diperbaiki dan dipasang, kalau tidak dipasang kayu rucuk, dan pengecoran lantai dan timbunan tanah sesuai dengan RAB, jika tidak maka bisa dikatakan proyek ini gagal konstruksi namanya,” tegasnya

Semetara ini Kabid Tata Ruang Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Teguh saat di hubungi melalui pesan WhatsApp Samapi Sekaran ini belum memberi tanggapannya.(Dfi/Sef/Red)