Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Lucu dan Langka terjadi, setelah keok tarung alias kalah telak di kontestasi pertarungan politik Pilkada Kerinci 27 November 2024, Tiga Paslon kalah dengan arogannya ramai-ramai keroyok Paslon Nomor 03, Monadi-Murison ke Mahkamah Konstitusi (MK) mengajukan gugatan.
Terbukti, keroyokan ketiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci yang kalah perolehan suara, kini mereka kompak melanjutkan persengketaan ke jenjang Mahkamah Konstitusi di mulai hari Senin kemarin (9/12/2024).
Anehnya, waktu beriringan laporan ketiganya sama, Paslon Deri-Aswanto (No Urut 04), Senin (9/12/24) pukul 08:45 WIB.
Lalu disusul oleh Paslon Darmadi-Darifus ( Nomor Urut 01), pukul 09:08 WIB. Dilanjutkan dengan Paslon Tafyani Kasim-Ezi Kurniawan (No Urut 02), pukul 09:18 WIB, hanya beda 10 menit.
Informasi berhasil diperoleh Siasatinfo.co.id, ketiga Paslon tersebut telah mendaftarkan diri sebagai pemohon gugatan pada perselisihan hasil pemilihan kepala daerah (PHPKADA).
“Memang betul ketiga Paslon Bupati dan Wabup Kalah di Pilkada Kerinci kini sudah mendaftarkan diri sebagai pemohon gugatan ke MK dengan waktu dan hari bersamaan, hanya beda menit.
Kalau kita lihat ketiga pemohon PHP Kada Kabupaten Kerinci yang masuk kemarin tentu menimbulkan kesan tak baik. Selain dinilai arogan juga terkesan pengeroyokan pasca kalah telak dari Paslon Nomor 03 Monadi-Murison.”
“Gugatan mereka tentang perselisihan suara kita rasa tidak masuk, karena persyaratan formil ambang batas 2 persen sesuai ketentuan Pasal 158 UU Nomor 10 tahun 2016 (UU Pilkada) jauh terlewati oleh perolehan suara Paslon Monadi-Murison,”Ujar Dedi Aktivis Pemerhati Politik Pilkada Jambi.
Untuk diketahui, bahwa MK akan memutus perkara PHP Kada paling lama 45 hari kerja sejak permohonan dicatat dalam e-BRPK.
Perlu diketahui, bahwa Hasil Pleno KPU Kerinci, Rabu (4/12/24) telah menetapkan pemenang Pilkada 2024 suara terbanyak diraih oleh Paslon No 03, Monadi-Murison dengan perolehan suara 72.130 atau 47.07 % dari total suara sah.
Kedua, diperoleh oleh Paslon No 04, Deri – Aswanto : 33.656 suara atau 21 %.
Ketiga, Paslon No 01, Darmadi – Darifus : 27.658 suara atau 18 %.
Keempat, paling buncit No 02, Tafyani Kasim – Ezi Kurniawan : 19.812 suara atau 12.93 %.
Tahapan Pemilu Kada Kabupaten Kerinci berjalan damai tanpa ditemukan insiden apapun di setiap TPS sebanyak 285 Desa dan 2 Kelurahan. Semua Saksi-saksi Paslon di TPS serta PPS tidak ditemukan gejolak dan menolak menandatangani berita acara hasil Pilkada di 27 November 2024.
Tercatat dalam sejarah, bahwa Pilkada Kerinci kali ini yang semula dinilai rawan konplik, kini cukup damai dengan hasil memuaskan tanpa diwarnai insiden maupun kericuhan.
Pasangan Calon Bupati dan Wabup Kerinci Monadi-Murison, sesuai aturan Pilkada Serentak 2024, tentu akan mengikuti tahapan pelantikan pada 10 Februari 2025 sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kerinci periode tahun 2025-2030 mendatang.(Ncoe/Ynr/Red)