Categories: DaerahKerinci

Sewa Buku Murid SD 94 Siulak Deras Kerinci, Disinyalir Bisnis Kepsek dan Bendahara

Siasatinfo.co.id Berita Kerinci,-Parah! Pemerintah Pusat maupun daerah selalu menggaungkan sekolah gratis bagi murid tidak mampu, fakta terbalik terjadi pada SD 94/III Siulak Deras, Kecamatan Gunung Kerinci, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi, dipimpin Kepsek Bustami,Spd itu, malah kitab pun untuk murid dibisniskan.

Padahal sudah dapat dana bantuan operasional sekolah (BOS), eh masih saja ada pungutan lain yang membebani murid atas perintah Kepsek Bustami,S.pd bersama Kaciruddin,S.Pd selaku bendahara sekolah.

Kepsek SD 94/III Siulak Deras, Kecamatan Gunung Kerinci,Bustami Spd.

Berhasil diperoleh keterangan oleh siasatinfo.co.id dari beberapa sumber, menyebutkan adanya pungutan terhadap sewa Kitab untuk dibagikan kepada Murid SD 94/III Siulak Deras itu mencapai puluhan juta per tahun.

“Pungutan untuk sewa kitab murid dengan tema 1 sampai 3 sebesar Rp 9 ribu dikalikan dengan jumlah murid sebanyak 350 orang, pihak sekolah berhasil kantongi dana sewa Rp 3.150.000,-( Tiga Juta Seratus Lima Puluh Ribu rupiah).

“Sedangkan jumlah murid SD ini mencapai 350 orang. Sekolah ini muridnya terbesar kedua se Kabupaten Kerinci,”Ujar sumber siasatinfo.co.id.

Diketahui, untuk pinjaman buku kitab tema 1 sampai 6 dalam satu tahun sebanyak 6 kali peminjaman. Wali murid secara keseluruhan terpaksa mengeluarkan dana sebesar Rp. 18.900.000,-per tahun.

Selain itu, bisnis photo copy buku pendukung yakni buku PRIMA PH, wajib murid langsung ditempat foto copy milik kepsek Bustami dengan harga satu buku Rp 35 ribu/ murid dikalikan 350 murid, sama dengan Rp. 12. 250.000,-

Khusus kelas 1, sebanyak 3 lokal abc jumlah 75 murid, disamping sewa buku tambahan, mereka juga wajib beli buku Kitab Halus kasar, mtk, Bhs Indonesia, Map bening dengan harga satu paket Rp. 31 ribu per murid.

Hingga berita ini dilansir siasatinfo.co.id,kepsek Bustami beserta Kaciruddin selaku penanggung jawab atas pungutan yang merugikan para wali murid belum dapat dihubungi.(red).

 

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Maluin Saja!! HTK Belum Jadi Bupati, Ajudannya Sudah Bertindak Kasar Saat Kampanye Akbar, Tangan Supir Cawabup Dipelintir dan Diusir Depan Tamu Undangan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Malu-maluin saja, belum saatnya tiba waktu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati…

4 jam ago

Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi

Siasatinfo.co.id, Jambi - Koordinator Wilayah II pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan…

8 jam ago

Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Kejati dan KPU Provinsi Jambi Gelar Penerangan Hukum

Siasatinfo.co.id, Jambi - Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024, Kejaksaan Tinggi (Kejati)…

9 jam ago

Prihatin Dengan Warga, Pj Bupati Kerinci Bersama Camat Dan Rombongan Takziah Kerumah Duka Almarhum Sherina Korban Gantung Diri

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Prihatin atas kejadian musibah yang menimpa pihak keluarga korban gantung diri…

10 jam ago

Ini Kronologis Peristiwa Gantung Diri Siswi SMAN 4 Kerinci Tewas Dalam Kamar

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Peristiwa sempat menggegerkan Warga Masyarakat Sungai Lebuh, Kecamatan Siulak, Kabupaten Kerinci,…

10 jam ago

Peringati Hari Kesehatan Nasional, Pjs. Gubernur Sudirman Apresiasi Tenaga Kesehatan Atas Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat

Siasatinfo.co.id, Jambi - Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH., MH., menyampaikan apresiasi…

12 jam ago