Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Pasca penolakan gugatan Tiga Paslon Calon Bupati Kerinci, ke Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia, Monadi-Murison sudah sah dan putusan mengikat MK sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kerinci terpilih untuk periode 2025-2030 mendatang.
Setelah putusan MK dibacakan oleh Saldi Isra sebagai Ketua Hakim Panel II, gugatan Ketiga Paslon dinyatakan gugur karena 3 Majelis Hakim Panel menilai tidak memenuhi syarat Formil, Kabur dan Tidak Jelas.
Diketahui, gugatan sengketa Pilkada Kerinci yang dilayangkan oleh Darmadi – Darifus, Tafyani Kasim – Ezy Kurniawan, dan Deri Mulyadi – Aswanto dinyatakan secara Dismisal Gugur.
Atas keputusan MK ini, Puluhan Ribu massa simpatisan hari ini secara antusias bakal menyambut kepulangan Bupati dan Wakil Bupati Kerinci, Monadi dan H Murison di beberapa titik lokasi.
Menurut keterangan H Murison Wakil Bupati Kerinci, hari ini Sabtu (8/2/2025) kepada Siastinfo.co.id, menyebutkan bahwa penyambutan Tim Pemenangan di titik lokasi Bedeng 5 PLTA Kerinci sekitar pukul 13:00 WIB.
“Selanjutnya, tim pemenangan sekitar pukul 14.00 WIB, massa melakukan Penyambutan di Rumah Wakil Bupati Terpilih di Desa Tarutung, Kecamatan Batang Merangin paling sekitar 30 Menit.
Usai ramah tamah di kediamannya kami sekeluarga, pukul 14.00 WIB, rombongan berangkat menuju rumah Bupati terpilih ke Bukit Tengah,”ujar H Murison Wakil Bupati Kerinci.
Kemudian Rute bakal dilewati Monadi Bupati Kerinci bersama rombongan yaitu, Tarutung-Sanggaran Agung-Tanjung Tanah -Sebukar. Sungai Tutung – Kemantan Hilir, lanjut Belui – Bukit Tengah.
Penyambutan lebih meriah lagi, Puluhan Ribu Massa Simpatisan bakal tumpah Ruah di Jembatan Pelangi dan Sekitarnya Desa Tutung Bungkuk sekitar pukul 15.00 WIB.
Dan sekaligus iringan ribuan massa menuju kediaman Bupati Kerinci, Monadi, penyambutan massa Keluarga dan Simpatisan berlanjut di rumah Monadi Bukit Tengah.(Team Red Sst)
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Lagi-lagi Sat Reskrim Polres Kerinci berhasil membekuk pelaku pencurian dengan pemberatan…
Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Pertarungan Pilwako sudah selesai. Saatnya saling bergandengan tangan untuk mewujudkan…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Setelah dinyatakan merugikan negara atas pelaksanaan pekerjaan proyek Penerangan Jalan Umum…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci-Sungai Penuh - Gubernur Jambi Al Haris meminta kepada Bupati Kerinci dan Walikota…
Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Gawat! Lampu tanda merah pada lampu lalu lintas di lingkungan…
Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Sampah dipusat Kota Sungai Penuh dalam tiga hari terakhir tidak…