Categories: JambiKerinci

Radium Halis Adik Bupati Kerinci Diminta Beberkan Nama Penerima Bibit Bawang Putih

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Mencuat soal Pengadaan Bibit bawang putih dari Dinas Pertanian Provinsi Jambi untuk Kabupaten Kerinci anggaran 2019 dipertanyakan, sebab informasi yang didapatkan kegiatan tersebut adalah tahun 2019, namun anehnya baru dibagikan bulan maret 2020.

Parahnya lagi beredar informasi bahwa bibit bawang putih tersebut tidak diterima oleh warga, atau kelompok tani sesuai dengan petunjuk dan teknisnya, tapi malah dijual langsung oleh kelompok ke Kabupaten tetangga.

“tidak semua yang berhak menerima, bahkan bibit itu datang jadi ajang rebutan di pihak oknum di Dinas tersebut, entah untuk apa?” ungkap sumber kepada siasatinfo.co.id.

Joni Satria salah seorang aktivis LSM meminta kepada Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Kerinci Radium Halis, untuk terbuka dan membeberkan siapa saja penerima bibit bawang putih tersebut.

“Kalau Kadis ini mau terbuka dan membeberkannya, tentu sangat jelas persoalannya.

“saya yakin ini akan terlihat jelas, jika Radium Halis Adik Bupati Kerinci Adirozal itu mau membukanya” ungkapnya.

Kepala dinas juga harus menjelaskan realisasi titik lokasi pelaksanaannya di setiap wilayah. Seperti luas lahan tanam, kemudian kelompok tani apa saja yang menerima.

Bukan hanya itu kegiatan Dinas ini juga menjadi sorotan, realisasi kegiatan dan dugaan SPJ Fiktif di Dinas Tersebut, “kita tengah kumpulkan data yang lengkap untuk dilanjutkan ke penegak hukum” ungkap Joni dan Syafri.

Ketika mau dikonfirmasi soal realisasi bibit bawang putih ini, Radium Halis belum juga dapat dijumpai siasatinfo.co.id. (Rt/Jm).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

7 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago