Proyek Pasangan Batu Andesit Depan Gedung Nasional Sungai Penuh Tanpa Semen, Ini Salah Perencanaan di Dinas PUPR

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh – Gawat!! Pekerjaan fisik proyek oleh CV.Abbiyu Bangun Konstruksi di jantung Kota Sungai Penuh, di depan Gedung Nasional cukup memalukan bagi Pejabat Kantor Dinas PUPR dan Warga Pasar Sungai Penuh.

Pasalnya, baru siap pencairan dana seratus persen (Termin) pekerjaan jalan protokol depan Gedung Nasional dengan nilai Rp.900 juta pasangan batu andesit sudah melanting dan berserakan.

Ironisnya lagi, terungkap bahwa perencanaan pembangunan jalan dengan batu andesit terlepas karena tanpa semen sebagai daya perekat dan saat ini dibongkar ulang.

Pekerjaan ini hanya menggunakan pasir tanpa mutu bercampur lumpur. Seketika diguyur hujan lebat, tiba-tiba muncul warna air kekuning-kuningan keluar dari sela-sela pasangan batu andesit.

Menurut informasi diperoleh Siasatinfo.co.id, Jum’at (12/01/2024) dari beberapa sumber dalam menyebutkan, bahwa pembangunan jalan protokol ini titik kesalahannya berada di perencanaan awal dari orang Dinas PUPR Sungai Penuh.

“Kontraktor tidak bisa disalahkan dalam pekerjaan proyek ini, karena yang salah itu di perencanaan awal orang dinas.

“Perencanaannya hanya menggunakan pasir yang dihamparkan diatas jalan aspal sebelumnya. Selanjutnya, setelah penimbunan dengan material pasir lalu dipasangkan batu andesit diatasnya,”ungkap sumber yang namanya tidak dipublikasikan.

Ditanyakan soal semen dan perekat pasangan batu andesit agar tidak berserakan dan terlepas, sumber malah mengakui tidak ada dalam spek atau RAB menggunakan Semen maupun sejenis lem perekat batu.

“Memang dalam spek tidak ada menggunakan semen dan perekat, batu andesit dipasangkan diatas pasir dengan padat.

“Jalan batu andesit hanya bisa dilewati dengan pejalan kaki, bukan dengan kendaraan mobil. Makanya pasangan batu banyak yang terlepas,”ujarnya seakan -akan membenarkan pekerjaan kontraktor dan berdalih menyudutkan perencanaan di Dinas PUPR Sungai Penuh.

Mendapatkan keterangan sumber ini, tentu terungkap ada kesalahan fatal di perencanaan konstruksi dasar pada pekerjaan material pasir diatas landasan aspal.

“Ini asli produk proyek gagal dan cacat mutu konstruksi, masak dengan material pasir tanpa perekat berupa semen tidak digunakan kontraktor.

“Kalau hanya pasangan batu andesit diatas material pasir campur lumpur? Yah, wajar dong batu ini bisa main copot dan lepas,”ujar salah warga.

Ini semua akibat dari pasangan batu andesit asal dikerjakan pihak pelaksana dan kurang pengawasan, PPK, PPTK dan Konsultan Pengawas.

Saat ini kondisi dijalan protokol gedung nasional, pihak kontraktor sedang memperbaiki batu andesit yang terlepas.

Namun kelihatan bahwa pekerjaan ulang ini seperti sia-sia saja, karena pelaksanaannya masih tidak menggunakan semen ataupun sejenis perekat pada pemasangannya.

Memang sejak awal viral dan terus disorot publik, lantaran kegiatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), berada di pusat jantung Kota Sungai Penuh.

Pihak berwenang diminta tegas terhadap dugaan Mark Up anggaran proyek ini dari perencanaan di Dinas PUPR yang asal-asalan.

Terbukti, dilokasi proyek ini pihak kontraktor terpaksa membongkar ulang Pasangan Andesit, namun tetap dinilai sia-sia dan dipastikan akan lepas lagi jika dilewati kendaraan mobil.(Dfi/Sef/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Borok Suap Inspektorat Kerinci Libatkan Pemeriksa Loloskan SPJ Kades

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Terungkap borok suap memuluskan SPJ para Kades agar lolos di tim…

14 jam ago

Dua Bulan Laporan Pengancaman IRT Mengendap di Polres Kerinci, Pelaku Kardo Belum Ditangkap Bebas Keliaran

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaku kasus dugaan tindak pidana pengancaman terhadap seorang ibu rumah tangga…

3 hari ago

Parah! Belum Usai Kisruh DD Kades Belui, Muncul Dugaan Korupsi DD Kades Tebat Ijuk Depati 7 Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Lemahnya pengawasan terhadap aliran uang Desa makin hari makin parah. Buktinya,…

3 hari ago

Uang Desa Digerogoti, Warga Belui Minta Irbansus Inspektorat Kerinci Periksa Ulang Aliran DD Sarat Korupsi

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Modus dugaan kecurangan dan penyelewengan uang masyarakat Desa Belui, Kecamatan Depati…

4 hari ago

Menguap, Tumpukan Dana Irigasi di BPBD Kerinci Capai Rp 7,3 M, TAPD Kerinci Disorot Cari Kekayaan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Menguap lagi, Dugaan Paket Proyek titipan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD)…

5 hari ago

Makin Panas, Kapolda Jambi Ditantang Aktivis Kerinci Tangkap Ahmadi Zubir Eks Walikota Sungai Penuh Serta Kroninya

Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Pasca pelaporan resmi Ahmadi Zubir mantan Walikota Sungai Penuh bersama kroninya…

5 hari ago