Categories: Jambi

Ponpes Al-Jauharen Jambi Terus Berbenah, Jumlah Santri dan Santriwati Meningkat

Siasatinfo.co.id Jambi – Pondok Pesantren Al-Jauharen yang terletak di Kelurahan Tanjung Johor, Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, termasuk salah satu Pondok Pesantren tua yang berdiri sejak tahun 1927 sebelum Indonesia merdeka.

Dengan kerja keras dan terus berbenah. Kini, Ponpes Al-Jauharen kian mengalami perkembangan, meski beberapa saat sempat sedikit mengalami kepakuman.

Kendati demikian, beberapa tahun belakangan Ponpes Al-Jauharen mulai menampakkan perkembangan yang cukup memuaskan. Disamping itu jumlah Santri dan Santriwati yang terus bertambah, sarana dan prasarana lainnya juga turut ditingkatkan.

Dengan Visi : Untuk mencapai prestasi unggulan, sesuai dengan tujuan dan tekad Pondok Pesantren Al-Jauharen juga amanat dari masyarakat.

Misi :
1. Bertujuan mewujudkan generasi Islam yang menjunjung tinggi dan menegakkan nilai-nilai iman dan taqwa, serta berakhalakul Karimah.
2. Bertujuan meningkatkan pelayanan pendidikan baik intrakurikuler, maupun ekstrakurikuler.
3. Bertujuan menimbulkan kesadaran, akan pentingnya keteladanan sesuai dengan jiwa Tut Wuri Handayani yang selaras dengan pengawasan efektif dan efisien.

Saat ini, Pihak-pihak Pondok Pesantren terus giat dan bekerja keras. Agar kedepannya PonPes terus mengalami perkembangan. Kemudian, para Santri dan Santriwati lulusan Pondok Pesantren Al-Jauharen nantinya dapat berguna bagi masyarakat sesuai dengan syariat agama Islam.

Dipimpin oleh Guru Muhammad Nasir Edy Yahya, saat ini jumlah Santri dan Santriwati yang mengeyam pendidikan di Pondok Pesantren Al-Jauharen mencapai kurang lebih 600 orang, dari berbagai tingkatan.

Selain pendidikan Intrakurikuler, di pondok Pesantren Al-Jauharen juga terdapat pendidikan Ekstrakurikuler seperti : Muhadoroh, Muhadasah, Mufradat, Tahfidzul Qur’an, Kaligrafi, Kursus komputer, Drum Band dan Olahraga, Hadroh dan Berzanji.

Mudir/Pimpinan Pondok Pesantren Al-Jauharen, Guru Muhammad Nasir Edy Yahya mengatakan, bahwa penerimaan peserta didik baru tahun ini mengalami peningkatan ketimbang tahun sebelumnya. Meskipun ada sebagian calon Santri dan Santriwati, yang belum mengantarkan kembali formulir pendaftaran. Pihaknya akan menunggu, karena kemungkinan Santri dan Santriwati akan terus bertambah.

Selain itu, rencananya sarana dan prasarana maupun pendidikan Ekstrakurikuler akan turut ditingkatkan.

“Ya, mengalami peningkatan, meski hingga saat ini masih ada yang belum melakukan pendaftaran ulang. Dan kami akan terus menunggu bagi calon para Santri dan Santriwati yang belum mengantarkan kembali formulir pendaftaran”. Ungkap Mudir saat bincang-bincang dengan awak Media beberapa hari yang lalu.(Firdaus. F)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Thaib Haloes Himbau Masyarakat Tanjab Timur: Pergunakan Hak Pilih Sesuai Hati Nurani, Jangan Takut, Laporkan!

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjab Timur - Menghadapi pesta demokrasi Pilkada Kabupaten Tanjung Jabung Timur 2024, Thaib…

4 jam ago

H-5 Dukungan Hamparan Rawang Makin Mengerucut : Giliran Garuda 13 Ahmadi – Antos Bergabung dan Nyatakan All Out Menangkan Fikar – Asma

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - H-5 menjelang Pilwako Sungai Penuh dukungan masyarakat Kota Sungai Penuh…

10 jam ago

Dibangun Masa AJB, Tidak Dilanjutkan. Ahmadi, Fikar Kembali Akan Melanjutkan Pembangunan Tembok Penahan Cangking Sepanjang Sungai Bungkal

Siasatinfo.co.id Berita Sungai Penuh - Calon walikota Sungai Penuh Fikar Azami mengatakan akan kembali melanjutkan…

10 jam ago

Sambut Danrem 042/Gapu, Pjs. Gubernur Sudirman Perkuat Sinergi Sukseskan Pilkada Serentak 2024

Siasatinfo.co.id, Jambi - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH., MH dengan didampingi…

11 jam ago

Perkelahian Remaja di Jalan Tarutung-Temiai, 1 Remaja Meninggal, Akses Jalan Pasar Tarutung Diblokir Massa Warga

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kabar perkelahian antar remaja berlokasi di Desa Tarutung dan Temiai Kecamatan…

16 jam ago

Fatal!! Insiden Supir Cawabup Diusir Kasar, HTK-EZI Bakal Terancam di 3 Kecamatan Kayu Aro Nihil Perolehan Suara

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fatal.!! Setelah viral video berdurasi 17 detik saat Taufik disebut sebagai Ajudan…

17 jam ago