Categories: Jakarta

Pemprov DKI Canangkan Jakarta Anti Narkoba Di Monas

Jakarta, Siasatinfo.co.id – Jelang Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2019, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar aksi Pencanangan Jakarta Anti Narkoba. Dibuka dengan Pembacaan Deklarasi Anti Narkoba, kegiatan tersebut dihadiri ribuan ratusan pelajar dan ribuan warga Jakarta dan sekitarnya.

Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Dr. H. Saefullah, M.Pd., ikut memberikan pengarahan sesaat setelah pembacaan Deklarasi Anti Narkoba oleh ratusan pelajar di lapangan silang Monas Jakarta, Minggu (16/6).

Pencanangan Jakarta Anti Narkoba tersebut merupakan puncak dari rangkaian kegiatan Deklarasi Anti Narkoba yang sebelumnya telah di lakukan melalui serangkaian kegiatan lomba. Beberapa diantaranya adalah Lomba Pembuatan Film Pendek, Lomba Penulisan Artikel, hingga Lomba Bisnis Plan.

Sebagai bentuk dukungan, Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) menggelar serangkaian kegiatan pameran yang diikuti oleh BNNP DKI Jakarta, seluruh jajaran BNNK di Jakarta, Biro Humas dan Protokol BNN, Balai Besar Rehabilitasi BNN, dan satuan kerja lainnya.

Pameran tersebut menyajikan berbagai bentuk bahan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba hingga berbagai macam produk yang dihasilkan warga binaan BNN.

Terselenggaranya kegiatan ini diharap mampu mendorong masyarakat untuk bersikap aktif dalam mencegah terjadinya penyalahgunaan narkoba. Diakhir acara, pengunjung disuguhkan dengan pertunjukan drama musikal bersih narkoba.(*Red/DzR)

#BERSINAR
BIRO HUMAS & PROTOKOL BNN

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

7 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago