Categories: DaerahPolitik

Ketua KPPS Tanjung Jabung Timur Langgar Kode Etik Pemilu

Siasat info.co.id – Pemilu adalah suatu proses pemilihan seseorang dalam mengisi suatu jabatan tertentu. Dalam prosesnya, pemilu harus bersifat jujur, adil dan demokrasi.

Pada saat jelang pemilu kali ini, masih terdapat pelanggaran yang terjadi, dimana meski telah memasuki waktu masa tenang, Ketua KPPS RT. 01/10 parit Lani Kelurahan Nipah Panjang II Kecamatan Nipah Panjang Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi.

Telah melakukan kampanye dukungan terhadap salah seorang oknum calon legislatif ( caleg ) DPRD Tanjung Jabung Timur Dapil 2 berinisil AP. Hal ini dikatakan ketua Panwaslu Kecamatan Nipah Panjang M. Awaluddin saat dikonfirmasi diruang kerjanya. Selasa ( 16/4 ).

Dikatakannya, Informasi yang di dapat bermula dari laporan warga senin. ( 15/4 ) sekitar jam 15.00 Wib. Setelah mendapat laporan tersebut pihaknya melakukan investigasi kelapangan benar atau tidak laporan tersebut. Ternyata informasi dari masyarakat tersebut benar adanya seperti itu. Akan tetapi itu bukan money politik, melainkan hanya menyebarkan Bahan kampanye ( BK ) berbentuk stiker.Meski demikian itu sudah bentuk pelanggaran juga.

Lanjut M. Awaluddin, untuk sementara ini apa yang dilakukan oleh oknum KPPS tersebut termasuk pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu, karena oknum yang bersangkutan adalah Ketua KPPS sekaligus Ketua RT. setempat.

” Kalau memang itu pelanggaran kode etik sangsinya pemberhentian, namun  bagaimanapun permasalahan pelanggaran Pemilu tetap kita laporkan keatasan yaitu Banwaslu, tinggal menunggu hasilnya seperti apa nantinya, “ungkap M. Awaluddin”.

Sebagai ketua Panwascam, M. Awaluddin berharap kepada para peserta Pemilu ikutilah prosedur yang telah ditetapkan, apalagi pada saat telah memasuki masa tenang berlangsung selama tiga hari, Selama masa tenang, semua peserta Pemilu tidak boleh lagi melakukan kegiatan Kampanye apapun. ( Faradise )

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Perkelahian Remaja di Jalan Tarutung-Temiai, 1 Remaja Meninggal, Akses Jalan Pasar Tarutung Diblokir Massa Warga

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kabar perkelahian antar remaja berlokasi di Desa Tarutung dan Temiai Kecamatan…

4 jam ago

Fatal!! Insiden Supir Cawabup Diusir Kasar, HTK-EZI Bakal Terancam di 3 Kecamatan Kayu Aro Nihil Perolehan Suara

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fatal.!! Setelah viral video berdurasi 17 detik saat Taufik disebut sebagai Ajudan…

5 jam ago

Maluin Saja!! HTK Belum Jadi Bupati, Ajudannya Sudah Bertindak Kasar Saat Kampanye Akbar, Tangan Supir Cawabup Dipelintir dan Diusir Depan Tamu Undangan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Malu-maluin saja, belum saatnya tiba waktu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati…

16 jam ago

Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi

Siasatinfo.co.id, Jambi - Koordinator Wilayah II pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan…

20 jam ago

Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Kejati dan KPU Provinsi Jambi Gelar Penerangan Hukum

Siasatinfo.co.id, Jambi - Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024, Kejaksaan Tinggi (Kejati)…

22 jam ago

Prihatin Dengan Warga, Pj Bupati Kerinci Bersama Camat Dan Rombongan Takziah Kerumah Duka Almarhum Sherina Korban Gantung Diri

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Prihatin atas kejadian musibah yang menimpa pihak keluarga korban gantung diri…

22 jam ago