Categories: BatanghariJambi

Hendak Mancing Ikan Dengan Suami, Korban Asma Warga Marosebo Batanghari Tewas Disambar Petir

Siasatinfo.co.id, Batang Hari – Kabar mengejutkan warga Desa Teluk Leban, Kecamatan Marosebo Ulu Kabupaten Batanghari Jambi, tewas disambar petir disebuah areal persawahan.

Peristiwa tragis dan memilukan ini terjadi, Senin (28/12/2020) kemaren sore, berawal saat korban Asma (45) seorang ibu rumah tangga turut serta bersama – sama dengan suaminya pergi memancing.

Dalam perjalanan, tak disangka keduanya disambar petir. Suami korban terkapar diatas tanah, sedangkan Asma terpelanting kedalam sawah.

Kejadian ini dibenarkan juga oleh AKP Heri Triyanto yaitu Kapolsek Marosebo Ulu Kabupaten Batanghari Jambi. Korban diketahui meninggal dunia karena disambar petir pada saat hendak memancing bersama suaminya.

“Ya benar, korban atas nama Asma dengan suaminya pergi ke persawahan Desa Teluk Leban untuk mencari ikan dengan cara memancing.

“saat tiba dipersawahan, tiba – tiba hujan yang diiringi petir dan menyambar kedua korban saat itu,” ujar Heri Triyanto.

Lanjutnya, korban setelah disambar petir langsung terjatuh ke dalam sawah. Sedangkan suaminya terkapar di atas tanah tapi masih kondisi sadarkan diri.

” Seketika suaminya berteriak, minta pertolongan kepada warga sekitar. Teriakan itu mengundang warga setempat langsung ke lokasi kejadian dan menolong mereka,”ujarnya.

Korban Asma berhasil dibawa kerumah duka oleh warga sekitar dan pagi ini dimakamkan di tempat pemakaman umum.

(Hrl/Red).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

1 minggu ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago