Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Aksi Unjuk Rasa para ratusan Siswa-siswi SMAN 6 Kerinci di Tanjung Tanah, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi, Selasa (9/9/2025) sekitar pukul 09:00 WIB, menuntut agar Kepsek Azwardi dilengserkan dan dicopot segera dari jabatannya oleh Gubernur Jambi.
Pasalnya, Pendemo berteriak dari pintu gerbang SMAN 6 menilai Kepsek Azwardi lalai dan lamban, serta tidak perduli dengan kemajuan sekolah.
Menurut keterangan para Siswa dan Siswi SMAN 6, mereka minta Azwardi selaku Kepala Sekolah segera dilengserkan dan diganti dengan Kepsek yang baru.
Dituliskan para puluhan peserta aksi demo pada spanduk yang terpampang di pintu gerbang sekolah yakni, “Ganti Azwardi Dari SMAN 6 Kerinci.” (Ini Harga Mati.!!).
Tulisan di spanduk bermacam yang tertulis, Selama Azwardi Menjabat Kepala Sekolah Semakin Parah.” Kepala Tidak Peduli Dengan Siswa SMAN 6.
Kelalaian Kepsek Azwardi hampir berakibat fatal terhadap salah satu siswa yang hampir gagal ikut olimpiade Sain Nasional Tingkat Provinsi.
Selain itu, kegiatan Ekstra Kurikulum di sekolah selama jabatan Kepsek Azwardi nyaris lumpuh total serta kreativitas dan kedisiplinan kegiatan belajar siswa seakan terbelenggu dan menurun drastis.
Aksi unjuk rasa ratusan siswa ini sangat diapresiasi banyak pihak walimurid dan kalangan publik. Karena ini sebuah contoh bagi para kepala sekolah SMA, SMK Negeri yang berada di Kerinci tidak asal menjabat sebagai Kepala Sekolah yang meresahkan.
Tuntutan ini, tidak hanya lahir dari para Siswa, tetapi para pendidik di SMAN 6 turut menuntut agar Bapak Gubernur beserta Kepala Dinas Pendidikan mencopot dan melengserkan Azwardi segera sebagai Kepala Sekolah yang lebih berkualitas.
Namun hingga berita ini dipublish Siasatinfo.co.id, Selasa (9/9/25) pukul 10:30 WIB, belum diperoleh keterangan Azwardi selaku Kepsek yang dituntut lengser dari jabatannya. (Fir/Red)
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fantastis nilai pungutan uang Komite Sekolah mencapai setengah Miliar lebih di…
Siasatinfo.co.id, Berita Muaro Jambi - Tragis! Diduga karena himpitan ekonomi keluarga yang sedang merosot, seorang…
Siasatinfo.co.id, Berita Merangin -Solidaritas Wartawan Merangin (SWM) minta Polres mengusut tuntas tindak intimidasi terhadap rekan…
Siasatinfo.co.id, Berita Bungo - Setelah berhasil pemburuan pelaku penculikan bocah perempuan Bilqis 4 tahun yang…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Sejak terbongkar beberapa kucuran keuangan sarat dugaan kecurangan yang terindikasi korupsi…
Siasatinfo.co.id Berita Merangin - Bilqis bocah perempuan berusia 4 tahun yang sempat dilaporkan hilang di…