Categories: Jakarta

Anggota TNI Berpangkat Kopda Kuasai Tujuh Bahasa Asing

Jakarta, Siasatinfo.co.id – Seorang anggota TNI berpangkat Kopral Dua (Kopda) bernama Hardius Rusman memiliki kepiawaian dengan menguasai tujuh bahasa asing yaitu bahasa Jerman, Prancis, Portugis, Belanda, Spanyol, Inggris dan Itali.

Yang lebih menarik dari Kopda Hardius Rusman adalah bahwa dirinya tidak pernah belajar secara formal untuk menguasai tujuh bahasa asing tersebut, dan hanya belajar melalui WhatsApp Group yang beranggotakan dari berbagai negara.

Kopda Hardius Rusman yang bertugas di Kodim 0111/Bireuen Kodam Iskandar Muda (IM) merupakan lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) 2 Bengkulu Selatan tahun 2004 lalu.

Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C.) Hadi Tjahjanto, S.I.P.saat menerima Kopda Hardius Rusman di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (7/10/2019) mengatakan bahwa kemampuan yang diberikan kepada Kopda Hardius Rusman merupakan karunia dari Allah SWT.

“Dengan kemampuan menguasai tujuh bahasa asing, diharapkan Kopda Hardius Rusman bisa memberikan kontribusi kepada masyarakat pada umumnya dan institusi TNI pada khususnya,” ucapnya.

Menurut Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, saat ini sudah ada prajurit TNI berpangkat terendah yang memiliki kemampuan tujuh bahasa asing. “Prajurit ini bisa menjadi contoh dan memberikan motivasi kepada prajurit-prajurit lainnya,” harapnya.(Red/DzR)

Autentikasi :
Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Taibur Rahman

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

7 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago