Aneh.!! Usai Servis di Toyota Bungo, Mini Bus Rush Milik Warga Siau Bangko Tabrak Lampu Jalan Karena Rem Blong

Siasatinfo.co.id, Berita Bungo – Aneh, baru saja servis mobil di Toyota, mobil mini bus jenis Toyota Rush bernopol, BH 1203 FP dikendarai oleh Agus (34) warga Muara Siau, Merangin melaju dari arah Bungo menuju Bangko, mengalami rem blong hingga bagian depan ringsek usai menabrak tiang lampu jalan.

Peristiwa kecelakaan tunggal di wilayah hukum Polres Muara Bungo tepat terjadi di jalan lintas Sumatera kampung pal 6 Dusun Sungai Mengkuang, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo, sekira pukul 17.00 WIB sore tadi.

Berhasil diperoleh informasi dilokasi kejadian oleh siasatinfo.co.id, diketahui mobil Toyota Rush bernopol, BH 1203 FP dikendarai oleh Agus (34) warga Muara Siau, Merangin melaju dari arah Bungo endak pulang Bangko usai melakukan servis.

Lantas saat di lokasi TKP tiba-tiba rem mobil blong hingga si pengemudi dengan cekatan banting stir ke kanan dan menabrak tiang lampu jalan sebagai penyangga paksa agar mobil berhenti.

Mobil yang dikendarai Agus (34) sekaligus pemilik mobil Toyota Rush menyebutkan bahwa mobil baru saja siap melakukan servis di Toyota Muara Bungo. “Karena sekalian ke Bungo, saya servis ringan mobil ini,”ujar Agus.

“Setelah servis saya langsung menuju arah pulang ke Bangko. Akan tetapi tiba di penurunan, saya merasa kok rem tak berfungsi.

“Lantas karena di depan ada mobil takut saya menabrak mobil orang, akhirnya saya banting stir mobil ke kanan menabrak trotoar dan tiang lampu jalan,”beber si pengemudi.

Dikatakan,setelah menabrak tiang listrik mobil nyangkut di trotoar, beruntung ada warga yang membantu evakuasi mobil pinggir jalan. Karena tadi servis di Toyota orang mekanik toyota di panggil.

“Kalau mobil kondisi rusak parah bagian depan mas. Tentu atas kejadian ini saya mintak orang toyota menjelaskan kalau rem mobil saya tidak berfungsi,”ungkap Agus.

Sementara menurut Kanit laka Satlantas Polres Bungo, IPDA  Agus P menjelaskan, kejadian kecelakaan tunggal dialami oleh Agus warga Muara Siau Kabupaten Merangin. “Ya, tadi kata dia, mobil usai servis di Toyota dan rem tidak berfungsi sama sekali.

“Karena rem mobil blong jadi terpaksa ia banting stir ke kanan arah trotoar dan menabrak tiang lampu jalan.

“korban jiwa tidak ada, tapi mobil bagian depan ringsek hingga mengalami rusak berat,”kata Kasat Lantas Ipda Agus. (Fitri/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

3 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

5 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

1 minggu ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago