Siasatinfo.co.id Muaro Jambi – Perkelahian berujung maut dua tetanggaan Warga Muarokumpeh Kecamatan Kumpeh, Muaro Jambi Provinsi Jambi, pagi ini Jum’at (13/3/20) sekitar pukul 06:30 WIB, digemparkan dengan tewasnya salah satu warga setempat.
Korban Tugiyanto (49) harus meregang nyawa dengan luka bacok di bagian leher dan tangan. Korban diduga dibacok oleh Muhammad Thamrin (30), tetangganya sendiri sesama satu RT 05 desa setempat.
Ditempat kejadian perkara (TKP) tubuh korban tergeletak di belakang rumahnya dengan bersimbah darah telah ditutupi kain.
Mengetahui informasi dari masyarakat, petugas kepolisian dari Polsek Kumpeh Ulu dan Polres Muarojambi langsung datang ke TKP.
Pelaku M Thamrim (30), usai membacok korban langsung pulang ke rumahnya. Hingga saat ini diketahui secara pasti penyebab kejadian pembacokan yang menewaskan warga RT 05 Desa Muarokumpeh tersebut.
Petugas kepolisian pun langsung mengamankan pelaku yang berada di rumahnya dan langsung dibawa ke Polres Muarojambi.
Korban diketahui merupakan karyawan PT MBS yang beroperasi di Desa Pudak Kecamatan Kumpeh Ulu. “Iya benar ada kejadian pembacokan.
Pelakunya sudah kita amankan di Polsek Kumpeh Ulu saat ini,” kata Kasat Reskrim Polres Muarojambi Iptu Khoirunnas Jum’at (13/3/20) di lokasi kejadian.
Korban dibacok menggunakan senjata tajam jenis clurit atau egrek untuk memanen sawit. Senjata yang digunakan pelaku pun masih berada di lokasi kejadian.
Selain petugas Kepolisian di TKP juga masih dikerumuni warga setempat, sebelum mayat korban dievakuasi untuk divisum.(Red).
Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - H-5 menjelang Pilwako Sungai Penuh dukungan masyarakat Kota Sungai Penuh…
Siasatinfo.co.id Berita Sungai Penuh - Calon walikota Sungai Penuh Fikar Azami mengatakan akan kembali melanjutkan…
Siasatinfo.co.id, Jambi - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH., MH dengan didampingi…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kabar perkelahian antar remaja berlokasi di Desa Tarutung dan Temiai Kecamatan…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fatal.!! Setelah viral video berdurasi 17 detik saat Taufik disebut sebagai Ajudan…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Malu-maluin saja, belum saatnya tiba waktu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati…