Terparah.!! Banjir Rendam 3 Desa di Kecamatan Batang Masumai Merangin

Siasatinfo.co.id Berita Merangin – Intensitas curah hujan yang tinggi sejak malam tadi mengguyur wilayah Kabupaten Merangin Provinsi Jambi, mengakibatkan sekurangnya tiga Desa wilayah Kecamatan Batang Masumai terendam banjir setinggi tiga meter.

Bahkan saat ini tim Basarnas dan Polisi sudah siap siaga di lokasi desa yang terimbas banjir bandang.

Namun media ini terhambat mau menuju lokasi terimbas banjir akibat jalan terputus di Desa Rantau Alai, Kederesan Panjang dan Kampung Baru yang terendam banjir sedalam lebih kurang tiga meter.

Informasi yang didapat siasatinf.co.id, Sabtu (22/10/2022) banjir yang merendam sebagian rumah-rumah di Kecamatan Batang Masumai diakibatkan intensitas hujan yang cukup tinggi.

Sementara di Desa Kederasan Panjang, Kecamatan Batang Masumai banjir merendam puluhan rumah berasal dari luapan Sungai Batang Masumai.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Merangin diharapkan siaga. Karena dikuatirkan terjadi hujan susulan yang akan memperparah genangan air.

Dikonfirmasikan Warga setempat Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dan warga langsung berhasil di evakuasi.

Tercatat kali ini banjir terparah yang sebelumnya pernah terjadi pada tahun 1971 silam yang sama parahnya.

“Warga juga saling mengimbau kepada warga lainnya di sepanjang aliran sungai Batang Masumai agar tetap waspada.

Sebab, takutnya potensi hujan sedang maupun hujan lebat tentu akan lebih memperparah lagi,” jelas warga.(Bayhakie)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Tuntutan JPU 15 Tahun Pembunuhan Sadis Terdakwa Agus Kurnia Dinilai Lemah

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Sidang pembacaan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap Agus Kurnia seorang…

47 menit ago

Disorot, 5 Tahun Bantuan PAUD Nurul Huda Semurup dari Dikjar Dikemanakan Kepsek

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah! Terungkap sudah 5 tahun berdiri sekolah Pendidikan Anak Usia Dini…

20 jam ago

Bobol Rp 7,1 M Rekening Nasabah Bank Jambi Cabang Kerinci, Refina Divonis 10 Tahun Penjara 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kasus pembobolan uang Rp 7,1 Miliar rekening nasabah Bank 9 Jambi…

1 hari ago

Stop Bully Anak, Polres Kerinci Ingatkan Sanksi Pidana Pelaku 3,5 Tahun,Denda 70 Juta

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Cegah bullying tindakan terlarang dan kekerasan terhadap murid masih duduk di…

2 hari ago

Ombudsman Jambi Angkat Bicara, Walimurid Diminta Lapor Pungli Berkedok Komite di SMAN 4 Kerinci 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pungutan uang komite sekolah di SMAN 4 Kerinci Jambi, Lokasi Desa…

3 hari ago

Kepsek SMAN 4 Kerinci Bantah Korupsi Dana BOS, Tapi Akui Ada Uang Komite, Jual Beli LKS dan 3 Seragam Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Heboh dan Viral berita miring dugaan penyelewengan Dana Bantuan Operasional Sekolah…

4 hari ago