Terendus Aparat, Cukong Penebangan Liar Pohon Pinus Gunung Selasih Kerinci Kocar-kacir Lenyapkan BB

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Setelah heboh diberitakan, kasus dugaan pencurian dan penebangan liar Pohon Kayu Pinus yang dilindungi Negara lokasi Gunung Selasih, Kecamatan Air Hangat Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi, mulai terendus Aparat Penegak Hukum.

Sebagai biang kerok, Pelaku dan Penadah jual beli Kayu Pecahan hasil penebangan liar Pohon Pinus kocar-kacir menghilang barang bukti (BB) dari Gudang pemilik Sawmill yang berada di Siulak Mukai.

Penebangan Liar Pohon Pinus Milik Negara di Kawasan Gunung Selasih, Kecamatan Air Hangat, Kerinci, Didalangi Cukong Sawmill. Media Harian Siasatinfo.co.id

Bahkan lokasi penebangan liar pinus areal perladangan warga petani, kondisi saat ini dari hasil investigasi Kru Siasatinfo.co.id, Sabtu (7/10/2023) pukul 11:00 WIB, terlihat jelas beberapa kubik kayu pecahan siap jual, Balokan Batang Pinus hasil tebangan Chainsaw (Shinso) masih banyak bertumpuk di ladang petani.

Diketahui Pohon Pinus merupakan hasil dari Reboisasi Pemerintah Tahun 1987-1989 dilaksanakan Dinas Kehutanan Kerinci.

Sebelum mencuat kepermukaan, para pelaku penjarahan pohon pinus dan penampung pemilik Sawmill leluasa Mengolah, Menebang, Menjual, bahkan mengecer ke gudang kayu sekitaran Siulak dan Semurup.

“Mereka leluasa mengeluarkan puluhan kubik kayu pecahan diangkut dengan mobil Dump Truk melewati rute Jalan Belui Tinggi-Sungai Sidik Air Hangat-Koto Mebai-Siulak Kecil Hilir, lalu menuju Siulak Mukai tempat Sawmill.

“Tiap mobil kopan atau dump truk berisikan kepingan kayu olahan sekitar 4 sampai 6 kubik dari lokasi,”ungkap sumber kompeten yang namanya tidak dipublish.

Ironisnya, ajang bisnis puluhan kubik hasil Reboisasi tahun 1987 – 1989 dijarah paksa dari ladang petani tanpa izin petani, jika ketauan pemilik ladang pun tak kuasa melarang karena takut diancam para pelaku penebangan.

Terendus bahwa hasil jarahan kayu pinus dijual ke Cukong Sawmill yang diduga ikut membiayai tukang chainsaw dalam menjalankan operasional di lokasi perladangan Gunung Selasih.

Berhasil dihimpun Siasatinfo.co.id dari beberapa sumber mengungkapkan, pelaku penjarahan berhasil menjual tiap Satu Kubik Kayu Pecahan sebesar Rp.2,6 juta.

“Cukong pemilik Sawmill memberi biaya operasional ke para tukang chainsaw untuk menebang kayu pinus di ladang warga tanpa izin.

“Padahal masyarakat petani melarang jangan ditebang, tapi petani terancam oleh para pelaku.

Hasil dari menebang, mengolah kayu jadi kepingan lalu dibawa ke salah satu Sawmill milik IM di Siulak Mukai menggunakan mobil dump truk,”ungkap sumber.

Ditambahkan sumber lagi, “Pelaku pencurian kayu pinus dapat dimasukkan ke penjara, jangan dibiarkan saja, menjarah.

Reboisasi ini bertujuan mencegah musibah banjir bandang, karena daerah situ kayu hutan sudah gundul, jika pohon pinus gundul tentu warga masyarakat akan terancam”tegasnya.

Diminta pihak berwenang untuk melakukan penyitaan kayu-kayu pecahan dan balokan kayu hasil tebangan yang masih bertumpukan di areal perladangan Gunung Selasih dan sekitarnya.(Mul/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Disorot, 5 Tahun Bantuan PAUD Nurul Huda Semurup dari Dikjar Dikemanakan Kepsek

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah! Terungkap sudah 5 tahun berdiri sekolah Pendidikan Anak Usia Dini…

16 jam ago

Bobol Rp 7,1 M Rekening Nasabah Bank Jambi Cabang Kerinci, Refina Divonis 10 Tahun Penjara 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kasus pembobolan uang Rp 7,1 Miliar rekening nasabah Bank 9 Jambi…

22 jam ago

Stop Bully Anak, Polres Kerinci Ingatkan Sanksi Pidana Pelaku 3,5 Tahun,Denda 70 Juta

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Cegah bullying tindakan terlarang dan kekerasan terhadap murid masih duduk di…

2 hari ago

Ombudsman Jambi Angkat Bicara, Walimurid Diminta Lapor Pungli Berkedok Komite di SMAN 4 Kerinci 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pungutan uang komite sekolah di SMAN 4 Kerinci Jambi, Lokasi Desa…

3 hari ago

Kepsek SMAN 4 Kerinci Bantah Korupsi Dana BOS, Tapi Akui Ada Uang Komite, Jual Beli LKS dan 3 Seragam Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Heboh dan Viral berita miring dugaan penyelewengan Dana Bantuan Operasional Sekolah…

3 hari ago

Viral Korban Bully Murid SD 94 Siulak Deras Kerinci Menangis Tersedu-sedu, Kepsek Tutup Mata

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Gawat, kurangnya perhatian tenaga pendidik di sekolah SD Negeri 94/III Siulak…

5 hari ago