Categories: DaerahKota Jambi

Sport, Final Gubernur Cup 2020, PS Merangin Hajar PS Kerinci 2 – 0

Siasatinfo.co.id Jambi – Kekalahan PS Kerinci 2 – 0 dari PS Merangin pada laga final digelar Gubernur Cup 2020, Rabu ( 22/01/20), bikin para penggemar kecewa.Walau sudah berusaha keras, pemain PS Kerinci tetap saja dikalahkan karena Dewi Fortuna ternyata berpihak pada PS Merangin.

Berhasil dihimpun, Final sepak bola Gubernur Cup Jambi 2020 di Stadion Tri Lomba Juang, Koni, Kota Jambi, Rabu (22/1/2020), berlangsung seru.

Awal laga berlangsung PS Kerinci sangat gencar melakukan serangan, namun mampu dibendung oleh PS Merangin, sehingga Merangin berada di atas angin. Skor PS Merangin Vs PS Kerinci, 2-0 untuk Merangin hingga akhir laga.

Gawang PS Kerinci dijebol gol pertama dari Ps Merangin dihasilkan oleh pemain nomor punggung 16 di menit ke 14.

Gol itu tercipta lewat sundulan pemain nomor 16 umpan tendang penjuru yang diassit oleh pemain nomor punggung 11.

Lalu, di menit 45, gol tercipta lagi lewat tendangan keras pemain bernomor punggung 7, Agus Setiawanto.

Secara kwalitas PS Kerinci menguasai jalannya pertandingan, namun serangan balik dari PS merangin tidak bisa dibendung pemain belakang oleh PS Kerinci, tak heran Gawang dari PS Kerinci kemasukan 2 Gol.

Unggul 2 – 0, PS Merangin berhasil menjuarai Gubernur CUP 2020. Sedangkan, PS Kerinci sebagai Runner Up pada laga final yang berlangsung di Stadion Tri Lomba Juang Jambi. (Dzr)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Tuntutan JPU 15 Tahun Pembunuhan Sadis Terdakwa Agus Kurnia Dinilai Lemah

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Sidang pembacaan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap Agus Kurnia seorang…

4 jam ago

Disorot, 5 Tahun Bantuan PAUD Nurul Huda Semurup dari Dikjar Dikemanakan Kepsek

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah! Terungkap sudah 5 tahun berdiri sekolah Pendidikan Anak Usia Dini…

23 jam ago

Bobol Rp 7,1 M Rekening Nasabah Bank Jambi Cabang Kerinci, Refina Divonis 10 Tahun Penjara 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kasus pembobolan uang Rp 7,1 Miliar rekening nasabah Bank 9 Jambi…

1 hari ago

Stop Bully Anak, Polres Kerinci Ingatkan Sanksi Pidana Pelaku 3,5 Tahun,Denda 70 Juta

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Cegah bullying tindakan terlarang dan kekerasan terhadap murid masih duduk di…

2 hari ago

Ombudsman Jambi Angkat Bicara, Walimurid Diminta Lapor Pungli Berkedok Komite di SMAN 4 Kerinci 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pungutan uang komite sekolah di SMAN 4 Kerinci Jambi, Lokasi Desa…

3 hari ago

Kepsek SMAN 4 Kerinci Bantah Korupsi Dana BOS, Tapi Akui Ada Uang Komite, Jual Beli LKS dan 3 Seragam Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Heboh dan Viral berita miring dugaan penyelewengan Dana Bantuan Operasional Sekolah…

4 hari ago