Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Parah.!! Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi saat ini menjadi buah bibir khalayak umum di Bumi Sakti Alam Kerinci.
Tak bisa ditampik lagi, Kantor BPBD Kerinci menuai sorotan miring dari semua kalangan umum yang terkesan tutup mata.
Padahal musibah cukup menggegerkan bagi Warga Masyarakat Desa Koto Lanang, Kecamatan Depati Tujuh karena berduka atas musibah tenggelamnya korban Alia Cantika di Sungai Batang Merao.
Bahkan beredar video rekaman berdurasi 1 menit, 32 detik, bahwa BPBD Kabupaten Kerinci nihil ke lokasi.
“Kami masyarakat Koto Lanang sangat kecewa dengan BPBD Kabupaten. Sudah berapa hari kami kehilangan anak 11 tahun, tapi dua personil hanya datang mem photo.
Sampai saat ini nol hadir pencarian warga kami yang hilang,” ujar Bapak Jafrul kepada awak media dengan nada kesal, Sabtu (17/9/22).
Miris lagi, katanya Kantor BPBD Pemkab Kerinci memiliki TRC (Tim Reaksi Cepat) baru siap dilatih pada bulan Juli 2022 lalu.
Anehnya, sejak tenggelamnya korban Alia Cantika bocah SD berusia 11 tahun di Sungai Batang Merao, Kamis (15/9/2022) yakni, 2 hari lalu sekitar pukul 15:30 WIB sore, Tim TRC BPBD Kerinci tidak satu pun yang nongol batang hidungnya untuk membantu pencarian korban yang tenggelam asal warga Desa Koto Lanang tersebut.
Lebih ironis lagi, Hari ini Pencarian korban, Sabtu (17/9/2022) dilakukan TNI Polri, Tim TRC BPBD Kota Sungai Penuh, Basarnas, dibantu masyarakat sekitar yakni, warga Desa Kubang, Desa Lubuk Suli, Desa Ladeh, Rawang, tanpa kehadiran TRC BPBD Kerinci.
Korban Alia Cantika (11) berhasil ditemukan warga masyarakat yang tergabung dalam Tim Gabungan menyisir di sepanjang Sungai Batang Merao.
“Korban sudah ditemukan dalam kondisi tersangkut dalam sebuah lubang Sungai Batang Merao, di Koto Teluk, Hamparan Rawang, Kota Sungai Penuh.
Jasad korban tenggelam sudah ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa dan dibawa massa ratusan ke rumah duka di Desa Koto Lanang,”ucap Warga Depati Tujuh.
Sontak saja ratusan massa Warga Masyarakat sekitar bersama tim gabungan terharu karena kurang lebih 24 jam korban tenggelam berhasil ditemukan.
Korban dibawa ke rumah duka yang berada di Desa Koto Lanang Kecamatan Depati Tujuh. Direncanakan akan dimakamkan di TPU setempat pada sore ini.
Semoga Almarhum Alia Cantika masuk Surganya Allah serta keluarga yang ditinggal dalam keadaan iklas dan tabah menghadapi cobaan ini. (Tim Red Sst)
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Terungkap borok suap memuluskan SPJ para Kades agar lolos di tim…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaku kasus dugaan tindak pidana pengancaman terhadap seorang ibu rumah tangga…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Lemahnya pengawasan terhadap aliran uang Desa makin hari makin parah. Buktinya,…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Modus dugaan kecurangan dan penyelewengan uang masyarakat Desa Belui, Kecamatan Depati…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Menguap lagi, Dugaan Paket Proyek titipan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD)…
Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Pasca pelaporan resmi Ahmadi Zubir mantan Walikota Sungai Penuh bersama kroninya…