SDN 70/X Desa Sungai Jeruk, Butuh Ruang Kelas Belajar

Siasatinfo.co.id Tanjab Timur – Sekolah Dasar Negeri 70/X merupakan, sekolah tingkat dasar satu-satunya yang berada di Desa Sungai Jeruk Kecamatan Nipah Panjang Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi.

Diketahui sejak tahun 1991, lebih 170 peserta didik yang menuntut ilmu disana, meski sekolah in minim dengan Ruang Kelas Belajar RKB, akan tetapi kegiatan yang ada di sekolah dapat berjalan dengan baik.

Beginilah Kondisi SDN 70/X Desa Sungai Jeruk Tanjabtim. Media Siasat Info.

Pihak sekolah terus berupaya dengan maksimal memberikan yang terbaik, agar para peserta didik dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar dengan nyaman.

Kendati demikian, masih terdapat kekurangan dan menjadi keluhan pihak sekolah, terutama terkait kondisi ruang kelas belajar tidak bisa digunakan para peserta didik untuk menuntut ilmu yang mengalami kerusakan dan butuh perbaikan.

Kondisi dinding dan lantai bangunan yang terlihat rusak serta tidak dapat digunakan.

Kepala Sekolah SDN 70/X Misniar, S.Pd saat di sambangi Media Siasatinfo.co.id. Sabtu (07/03/2020) menuturkan, pihaknya sudah berupaya melakukan yang terbaik.

Terkait kondisi yang ada, pihaknya juga sudah menyampaikan secara formal proposal dan secara lisan melalui musrembang. Namun hingga saat ini belum ada realisasinya.

“Kami sudah menyampaikan ke pihak terkait, dengan keadaan bangunan sekolah ini dan untuk direhab” Ungkap Kepsek.

Dikatakannya pula, terdapat 7 bangunan sekolah yang ada, 4 unit Ruang Kelas Belajar “RKB” dan 1 unit ruang kantor. Itu pun ruang kantor seharusnya ruang belajar,” jelas kepsek.

Untuk 2 ruang belajar yang kelihatan rusak berat saat ini butuh perbaikan, akan dikhawatirkan apabila tidak diperbaiki.

Harapannya, apa yang menjadi kebutuhan prioritas sekolah. Terutama terkait kondisi Ruang Kelas Belajar “RKB” agar dapat segera direalisasikan, demi kenyamanan dan kelancaran pelaksanaan kegiatan belajar mengajar,” tutup Kepsek.

(Firdaus. F)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

3 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

5 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

1 minggu ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago