Pungutan Liar Uang Komite dan Study Tour Rp 700 Ribu di SMAN 1 Kerinci Hiang Resahkan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Gawat.!! Bermacam cara modus pihak sekolah mau menggerogoti uang dari kantong Wali Murid Siswa walau pun kondisi keuangan orang tua mereka sedang tercekik.

Terendus mulai dari bayar uang komite, uang baju muslim dan lebih aneh lagi uang dengan topeng Study Tour dengan nilai fantastis hampir satu juta.

Informasi berhasil diperoleh Siasatinfo.co.id, Selasa (7/3/2023) dari berbagai sumber mengungkapkan, modus sumbangan dengan melabrak aturan dunia pendidikan dikabarkan terjadi pada SMA Negeri 1 Kerinci, Hiang Kecamatan Setinjau Laut, Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi.

“Uang komite setiap 6 bulan murid dibebankan sebesar Rp.180 ribu. Selain itu, murid sekolah dibebankan lagi dana pengadaan baju muslim sebesar Rp 350 ribu/ Siswa.

Tak hanya itu saja, pihak sekolah di SMAN 1 Kerinci, Hiang juga minta uang untuk studi tour ke para Siswa kelas III (Tiga) sebesar Rp 700 ribu.”

“Lebih parah lagi murid kelas dua juga turut diminta uang iuran sebesar Rp 100 ribu, padahal mereka tidak ikut study Tour,”ungkap sumber siasatinfo.co.id.

Padahal apa pun bentuk pungutan dalam sekolah baik di SMA maupun SMK sangat jelas dilarang oleh Dinas Provinsi Jambi, sesuai dengan Nomor: 3478/Disdik 3.1/XII/2022 yakni, Pemberitahuan Larangan Pungutan di Sekolah, tertanggal 14 Desember 2022 lalu.

Sepertinya surat pemberitahuan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jambi ini hanya dianggap sebelah mata oleh SMA N 1 Kerinci di Hiang.

Kepsek SMA Negeri 1 Kerinci, Andri Atim saat dikonfirmasi mengatakan bahwa, uang komite sama komite, kalau uang studi tour dikumpulkan sama guru.(Joni/Slm)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Disoal Pemeriksaan Tim Auditor Inspektorat Kerinci, Ini Kata Sekretaris dan Inspektur

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Disoal masalah dugaan Pungli Tim Auditor di kantor Inspektorat Kabupaten Kerinci…

12 jam ago

Janggal, Senilai Rp.7,3 M Dana Fisik Irigasi PUPR Dicaplok Kantor BPBD Kerinci Langgar Aturan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Aneh!! Paket proyek rekonstruksi untuk bidang irigasi diperuntukkan secara teknis di…

18 jam ago

Cek Fisik Aset Daerah, Puluhan Kendaraan Dinas Pemkab Kerinci Abaikan Pemeriksaan BPK RI Jambi

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Ratusan Aset Daerah  berupa kendaraan roda dua dan empat dan lainnya…

1 hari ago

Inspektur Geram, Pungli Pemeriksaan SPJ Kades di Inspektorat Kerinci Dalang Korupsi Dana Desa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Berkedok pemeriksaan SPJ Dana Desa anggaran tahun 2023 di Inspektorat Kabupaten…

3 hari ago

Uang Perpisahan Siswa SMP dan SMA Modus Pungli, Bupati Kerinci dan Wako Sungai Penuh Diminta Hentikan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Gawat! Berkedok uang perpisahan, ribuan Siswa-siswi di Kerinci dan Kota Sungai Penuh…

3 hari ago

Soal Tudingan SPPD Fiktif Kantor Keuangan Pemkab Kerinci, Ini Penjelasan Nirmala Kepala BPKPD

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Terkait modus dugaan SPPD Fiktif Perjalanan Dinas Keluar Daerah di Kantor Keuangan…

3 hari ago