Categories: Surabaya

Polrestabes Surabaya Raih Pengahargaan Pelayanan Prima Tahun 2019 Dari Kemenpan-RB

Siasatinfo.co.id Surabaya –Polrestabes Surabaya menerima penghargaan pelayanan publik kategori Pelayanan Prima tahun 2019 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).

Penghargaan diberikan setelah dilakukan penilaian berbagai aspek layanan publik di Polrestabes Surabaya.

Kasubag Humas Polrestabes Surabaya, AKP Akhyar mengatakan penghargaan diserahkan langsung oleh MenPAN-RB, Tjahjo Kumolo kepada Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Sandi Nugroho di Ruang Serbaguna KemenPAN-RB, Jakarta, Rabu (20/11/2019).

“Alhamdulillah, kita mendapat penghargaan kembali dari Kemenpan RB sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Prima tahun 2019 dengan Kategori Baik,” kata Akhyar mengutip pernyataan Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Sandi Nugroho, Kamis (21/11/2019).

Penghargaan itu, lanjutnya, merupakan sebuah perjuangan seluruh jajaran Polrestabes Surabaya dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Surabaya.

“Jadi, ini masih butuh pembenahan dan perjuangan bagi Polrestabes Surabaya, kita terus berusaha untuk mendapatkan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM),” ujarnya.

Penghargaan diberikan setelah sebelumnya tim dari KemenPAN-RB melakukan kunjungan serta penilaian di Polrestabes Surabaya terkait pelayanan publik baik di Satpas SIM, SKCK, SPKT dan ruang besuk tahanan.

Penghargaan unit penyelenggara pelayanan publik kategori baik yang diberikan kepada Polrestabes Surabaya merupakan bentuk apresiasi dari publik terhadap berbagai kegiatan, inovasi dan terobosan yang telah dilakukan oleh Polrestabes Surabaya.( Redho Fitriyadi )

Siasat Info.co.id

Share
Published by
Siasat Info.co.id

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

4 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

6 hari ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago