Categories: Nasional

Peringati Hari Ulang Tahun ke-67, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider 142/KJ Gelar Do’a Bersama

SIASATINFO.CO.ID – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-67, Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif Raider 142/KJ pada tanggal 16 Januari 2020, personel Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ mengadakan rangkaian kegiatan berupa kegiatan Do’a bersama dan Renungan Suci di Markas Komando Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif R 142/KJ yang terletak di Jln. Meo Otu Hole Kelurahan Umanen Kecamatan Atambua Barat Kabupaten Belu NTT, Kamis (16/1/2020)

Kegiatan Doa bersama yang dilaksanakan di Mako Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif R 142/KJ, dipimpin langsung oleh Letnan Kolonel Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M yang merupakan Komandan Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif Raider 142/KJ.

Kegiatan Doa bersama di Masjid Nurul Ikhlas dan renungan suci di lapangan Mako Satgas Pamtas RI-RDTL sektor timur Yonif R 142/KJ merupakan agenda rangkaian peringatan HUT ke-67 Batalion Infantri Raider 142/Kesatria Jaya yang diikuti oleh Perwira, Bintara dan Tamtama Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ.

Kegiatan Doa bersama yang digelar di Masjid Nurul Ikhlas Mako Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ dihadiri oleh Ustad Abdul Hamis Suadi, S.Pd.I selaku pemimpin Doa bersama.

Dalam kata sambutannya, Letkol Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M selaku Dansatgas menyampaikan bahwa Doa bersama dilaksanakan sebagai ucapan rasa syukur kepada Allah, SWT yang telah memberikan kesehatan kepada kita semua, dan secara bersama-sama mari kita mendoakan Satuan Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ yang sedang melaksanakan penugasan pengamanan wilayah perbatasan.

“Tujuan Doa bersama juga dilakukan untuk meningkatkan marwah satuan agar lebih barokah di Tahun 2020 sesuai usia satuan yang telah mencapai 67 tahun,” tambahnya.

“Sekaligus memohon kesehatan dan keselamatan kepada Allah, SWT agar diberi kesehatan sehingga dapat bertemu kembali dengan keluarga besar yang ada di Provinsi Jambi,” imbuh Letkol Inf Ikhsanudin, S.Sos.,M.M selaku Dansatgas.

Dansatgas juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh prajurit Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ yang telah melaksanakan tugas sebagai amanah dalam bentuk pengabdian kepada Bangsa dan Negara.

“Renungan Suci dilaksanakan dalam rangka meningkatkan rasa bangga seluruh personel Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ terhadap Satuan Yonif R 142/KJ sekaligus merenungkan perjuangan para pendahulu guna meningkatkan kesadaran dan disiplin untuk berbuat yang terbaik bagi Satuan Yonif Raider 142/KJ,” ungkap Letkol Inf Ikhsanudin

Sementara itu, Ustad Abdul Hamis Suadi, S.Pd.I yang ditemui usai kegiatan Doa bersama menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh personel Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ atas kehadirannya.

“Saya mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh satuan ini atas kehadiran saya, dengan HUT ke-67 Yonif Raider 142/KJ saya berharap mereka diberikan kesehatan dan keselamatan oleh Allah, SWT dalam melaksanakan pengabdian untuk Bangsa dan Negara,” tandasnya.(Red/DzR)

(penremgapu)

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

6 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago