Siasatinfo.co.id Sungai Penuh – Kemarin Jum’at (26/01) Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci laksanakan kegiatan Upacara dan Syukuran peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-74.
Bertempat di Lapangan Upacara Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-74.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci Bapak Raden Indra Iskandarsyah, S.H., M.H.. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci, Para Pejabat Struktural serta JFT dan JFU pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci.
Dalam Peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-74 yang penuh makna ini, tema yang diusung adalah “TRANSFORMASI PERAN KEIMIGRASIAN MELALUI STRATEGI DIGITALISASI”.
Dalam membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM RI, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci Bapak Raden Indra Iskandarsyah, S.H., M.H. menyampaikan “Imigrasi mengemban fungsi memberikan pelayanan keimigrasian yang terbaik bagi masyarakat sekaligus melaksanakan fungsi penegakan hukum demi keamanan negara”.
Kegiatan dilanjutkan dengan acara SYukuran Hari Bhakti Imigrasi ke-74 dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci Bapak Raden Indra Iskandarsyah, S.H., M.H. bertempat di Aula Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci.(Merliyah)
Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…