News.!! Nyaris Tewas, Pria Pemasang Spanduk Rokok Kesetrum di Papan Reklame Pasar Siulak Deras Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Seorang pria pekerja pemasangan spanduk merk rokok Sampoerna nyaris tewas kesetrum kabel listrik dan korban tergantung di papan reklame diduga karena sengatan arus listrik tegangan tinggi.

Peristiwa mengejutkan banyak warga terjadi pada Selasa (4/10/22) tepat saat hari pasar di Kelurahan Siulak Deras, Kabupaten Kerinci.

Hendak Pasang Spanduk Rokok Sampoerna, Seorang Pria Nyaris Tewas Kesetrum Listrik di Pasar Siulak Deras. Media Siasatinfo.co.id

Ratusan warga dikejutkan karena korban dalam kondisi tergantung diatas besi plang papan reklame seperti sudah tak sadarkan diri butuh bantuan.

Informasi berhasil dihimpun Siasatinfo.co.id, Selasa (4/19/22) sekitar pukul 15:00 WIB, Pria yang sedang bekerja diatas papan reklame berhasil diselamatkan rekan kerjanya dan dibantu mobil Dinas Damkar serta warga Pasar Siulak Deras.

“Ya memang ada kejadian pria yang tersengat arus listrik sedang masang spanduk rokok sampoerna di papan reklame.

Katanya pria itu pekerja dari rokok Sampoerna dengan kawannya hendak masang spanduk rokok.”

“Tadi ada banyak warga yang nyaksikan kejadian, korban sepertinya selamat karena sudah bernafas. Korban ditolong rekan kerjanya dan ada mobil Damkar turun lokasi untuk membantu korban,”ujar salah satu warga Pasar Siulak Deras.

Beruntung Korban belum diketahui identitasnya berhasil ditolong warga pasar bersama petugas keamanan.

Untuk menyelamatkan korban tersebut langsung dibawa ke rumah sakit oleh ambulans dari Puskesmas Siulak Deras.(Em/Ncoe)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Tuntutan JPU 15 Tahun Pembunuhan Sadis Terdakwa Agus Kurnia Dinilai Lemah

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Sidang pembacaan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap Agus Kurnia seorang…

12 jam ago

Disorot, 5 Tahun Bantuan PAUD Nurul Huda Semurup dari Dikjar Dikemanakan Kepsek

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah! Terungkap sudah 5 tahun berdiri sekolah Pendidikan Anak Usia Dini…

1 hari ago

Bobol Rp 7,1 M Rekening Nasabah Bank Jambi Cabang Kerinci, Refina Divonis 10 Tahun Penjara 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kasus pembobolan uang Rp 7,1 Miliar rekening nasabah Bank 9 Jambi…

2 hari ago

Stop Bully Anak, Polres Kerinci Ingatkan Sanksi Pidana Pelaku 3,5 Tahun,Denda 70 Juta

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Cegah bullying tindakan terlarang dan kekerasan terhadap murid masih duduk di…

2 hari ago

Ombudsman Jambi Angkat Bicara, Walimurid Diminta Lapor Pungli Berkedok Komite di SMAN 4 Kerinci 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pungutan uang komite sekolah di SMAN 4 Kerinci Jambi, Lokasi Desa…

3 hari ago

Kepsek SMAN 4 Kerinci Bantah Korupsi Dana BOS, Tapi Akui Ada Uang Komite, Jual Beli LKS dan 3 Seragam Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Heboh dan Viral berita miring dugaan penyelewengan Dana Bantuan Operasional Sekolah…

4 hari ago