Daerah

Lucu.! Tak Tau Kondisi 4 Desa, Darmadi Debat Bupati Kerinci Main Tebak Manggis Masukkan Listrik dan Air Bersih

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Lucu.!! Masih terngiang di telinga semua kalangan publik saat menyimak Debat terbuka Calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci, diselenggarakan oleh KPUD Kabupaten Kerinci, Selasa malam (12/11/24), jawaban Paslon 1 Darmadi bikin warga desa tersenyum cemooh.

Soalnya, Darmadi sempat tuai cemoohan dari banyak penonton yang ditayangkan secara live oleh TVRI Jambi malam itu karena jawaban seperti tebak manggis.

Bukan tanpa alasan, mereka tersenyum heran lantaran Darmadi menanggapi pertanyaan tentang upaya meningkatkan status di 4 Desa tertinggal di Kerinci yaitu,  Pasir Jaya, Sungai Kuning, Lubuk Tabun dan Masgo menjadi desa berkembang.

Seperti paham saja, alih-alih menjawab dengan langkah konkret, Darmadi justru menyebut bahwa ia akan “mengupayakan listrik dan air bersih” untuk desa-desa tersebut.

Sekilas, jawaban ini terdengar menggebu-gebu dan penuh solusi. Tapi, tunggu dulu dong! Fakta di lapangan berkata lain, dan warga desa disebutkan itu minta Darmadi jalan ke Desa mereka

Rupanya Keempat desa tersebut ternyata sudah memiliki akses listrik dan air bersih sejak lama. Agus, warga Desa Lubuk Tabun yang mendengar jawaban ini, tak menahan diri untuk memberikan pendapat.

“Pak Darmadi, kami di sini sudah punya listrik kok. Jadi, kalau mau kasih listrik lagi, sebaiknya kirim diskon tagihan sekalian,” pungkasnya.

Dia pun sesumbar dengan ucapan menggelitik, tentang air bersih. “Mungkin Pak Darmadi mau kirim air bersih dalam botol isi ulang? Yang penting punya niat, kan?” selorohnya.

Tak hanya membuat Agus tersenyum kecut, jawaban Darmadi ini menimbulkan tanya serius soal pemahamannya terhadap isu desa tertinggal di lapangan.

“Kalau kandidat saja tidak tahu desa mana yang sudah punya air bersih, bagaimana kami bisa yakin mereka tahu apa yang harus dilakukan?” tambahnya.

Ya, begitulah, debat politik kadang memang punya kejutan yang tak diduga-duga. Jawaban Darmadi, yang ingin masukkan listrik dan air bersih yang sudah mempunyai akses sangat fatal.

Dan ini tentu di ingat sebagai salah satu momen yang bikin geleng-geleng kepala dalam catatan sejarah debat di Pilkada Kerinci yang terkesan main tebak tebak manggis. (Mul/Ddi)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Disorot, 5 Tahun Bantuan PAUD Nurul Huda Semurup dari Dikjar Dikemanakan Kepsek

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah! Terungkap sudah 5 tahun berdiri sekolah Pendidikan Anak Usia Dini…

15 jam ago

Bobol Rp 7,1 M Rekening Nasabah Bank Jambi Cabang Kerinci, Refina Divonis 10 Tahun Penjara 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kasus pembobolan uang Rp 7,1 Miliar rekening nasabah Bank 9 Jambi…

20 jam ago

Stop Bully Anak, Polres Kerinci Ingatkan Sanksi Pidana Pelaku 3,5 Tahun,Denda 70 Juta

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Cegah bullying tindakan terlarang dan kekerasan terhadap murid masih duduk di…

2 hari ago

Ombudsman Jambi Angkat Bicara, Walimurid Diminta Lapor Pungli Berkedok Komite di SMAN 4 Kerinci 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pungutan uang komite sekolah di SMAN 4 Kerinci Jambi, Lokasi Desa…

3 hari ago

Kepsek SMAN 4 Kerinci Bantah Korupsi Dana BOS, Tapi Akui Ada Uang Komite, Jual Beli LKS dan 3 Seragam Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Heboh dan Viral berita miring dugaan penyelewengan Dana Bantuan Operasional Sekolah…

3 hari ago

Viral Korban Bully Murid SD 94 Siulak Deras Kerinci Menangis Tersedu-sedu, Kepsek Tutup Mata

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Gawat, kurangnya perhatian tenaga pendidik di sekolah SD Negeri 94/III Siulak…

5 hari ago