Categories: JambiKerinci

Heboh! Beredar Video, Bupati Adirozal Terkonfirmasi Covid -19

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Kasus positif Covid-19 terus bertambah, di Kabupaten Kerinci, terdapat dua kasus baru, Selasa (15/12/2020).

Informasi tambahan tersebut, disebut Bupati Kerinci, Adirozal dan Pengawal Pribadi Bupati, inisial H. Hal ini dibenarkan langsung Bupati Kerinci, Adirozal melalui video yang berdurasi dua menit dua puluh tiga detik.
Hal ini diketahui, keterangan langsung dari Bupati Kerinci, Adirozal umumkan dirinya terkonfirmasi Covid 19. Hal ini disampaikannya melalui video yang diupload di media sosial.

Adirozal mengumumkan dirinya terkonfirmasi Covid 19 melalui video yang berdurasi dua menit dua puluh tiga detik. Ini berdasarkan hasil swab, dirinya bersama satu orang walpri dinyatakan positif covid.

“Saya Adirozal bupati Kerinci berdasarkan hasil swab bersama, istri dan anak-anak serta walpri dan seluruh asisten rumah tangga telah diambil swab, dan saya dinyatakan positif bersama satu orang pengawal pribadi saya dinyatakan positif,” jelas Adirozal dalam Video yang beredar.

Disampaikan Adirozal, bahwa dirinya tidak tahu persis dari mana dirinya bisa tertular covid-19. “Kami tidak tahu dari mana asalnya, apakah dari acara-acara atau tamu yang datang ke Kerinci, atau pesta pernikahan tapi yang jelas, bahwa covid-19 ini masih berada di sekeliling kita,” terangnya.

Bupati Kerinci mengimbau dan masyarakat Kabupaten Kerinci untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan berdoa agar terhindar dari hal yang tidak diinginkan.

“Kami mengajak masyarakat, untuk cuci tangan jaga jarak dan tetap pakai masker serta, jaga imunitas dan dan berdoa, agar terhindar dari hal yang tidak kita inginkan. Mohon doakan kami agar cepat sehat, kami tidak merasakan apa-apa tidak batuk dan tidak demam, untuk itu mari kita sama-sama jaga diri,” ungkapnya.(Red/Sst).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

3 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

1 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

1 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

1 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago