Daerah

Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan Peralatan dan SPP Program Dumisake Pendidikan di Merangin

Siasatinfo.co.id, Merangin – Diserahkan langsung oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH sebanyak 552 siswa SMA, SMK dan SLB di Kabupaten Merangin menerima bantuan Dumisake Pendidikan 2024.

Penyerahan bantuan Dumisake Pendidikan berupa peralatan sekolah dan bantuan biaya SPP ini berlangsung di SMK Negeri 2 Merangin, Nalotantan, Kabupaten Merangin, Selasa (06/08/2024).

Rincian penerima bantuan Dumisake Pendidikan untuk Kabupaten Merangin 2024 ini yakni siswa SMK 165 orang, SMA 366 orang dan siswa SLB 21 orang.
Bantuan Dumisake Pendidikan untuk siswa kurang mampu tersebut tidak hanya diterima siswa sekolah menengah negeri, tapi juga bantuan biaya SPP siswa sekolah swasta.

Gubernur Jambi Al Haris mengatakan, Dumisake bantuan pendidikan yang diberikan adalah bentuk kehadiran pemerintah ditengah siswa tidak mampu agar mendapatkan pendidikan yang layak.

“Ini (Bantuan Dumisake pendidikan) adalah bukti kehadiran pemerintah untuk mendukung pendidikan siswa kita yang kurang mampu agar mendapatkan pendidikan yang layak. Kita memberikan dorongan untuk siswa-siswi sekalian agar semangat belajar,” kata Al Haris.

“Gunakan bantuan ini dengan baik, kepada sekolah saya titipkan anak-anak kita ini. Mereka harus punya masa depan, mereka adalah penerus kita semua, mereka harus punya bekal ilmu pendidikan yang baik,” tambah Al Haris.

Penyerahan bantuan Dumisake Pendidikan oleh Gubernur Al Haris didampingi langsung Kadis Pendidikan Syamsurizal dan para pejabat eselon II Pemprov Jambi dan Pemkab Merangin.

Sebelum di Kabupaten Merangin, bantuan pendidikan Dumisake sudah diserahkan Gubernur Al Haris untuk Kabupaten Sarolangun, Batang Hari dan Muaro Jambi.(*)

(Diskominfo Provinsi Jambi)

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Pemilik Akun Fb Palsu “Puti Sari” Sering Bikin Gaduh dan Fitnah Paslon Bupati Kerinci, Polisi Diminta Tangkap

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Tak henti-hentinya Akun Facebook Abal-abal alias palsu membuat status atau caption…

7 jam ago

Pelepasan Logistik Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Tanjung Jabung Timur Berlanjut ke Hari Kedua

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjab Timur – Proses distribusi logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024…

12 jam ago

Cegah Politik Uang, Hoaks, Ujaran Kebencian, Bawaslu Kerinci Lakukan Patroli Bersama Gakkumdu

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Selain menurunkan semua alat peraga kampanye (APK) 4 Paslon Bupati dan…

16 jam ago

Gubernur Al Haris Dampingi Menteri Bappenas Tinjau Pembangunan Proyek Museum KBCN di Candi Muaro Jambi

Siasatinfo.co.id, Jambi - Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H. mendampingi Kunker Menteri Perancanan…

1 hari ago

Pemecah Rekor di Kampanye Akbar Pilkada Kerinci, Rupanya Ini Paslon Paling Unggul Galang Lautan Massa Simpatisan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Sejumlah Empat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati ikut bertarung dikancah…

2 hari ago

Mantapkan Pemilih di Basis Suara : Kampanye Terakhir Fikar-Asma Sisir Hamparan Rawang dan Tanah Kampung

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Basis masa paslon walikota dan wakil walikota Sungai Penuh, Fikar…

2 hari ago