Daerah

Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan Peralatan dan SPP Program Dumisake Pendidikan di Merangin

Siasatinfo.co.id, Merangin – Diserahkan langsung oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH sebanyak 552 siswa SMA, SMK dan SLB di Kabupaten Merangin menerima bantuan Dumisake Pendidikan 2024.

Penyerahan bantuan Dumisake Pendidikan berupa peralatan sekolah dan bantuan biaya SPP ini berlangsung di SMK Negeri 2 Merangin, Nalotantan, Kabupaten Merangin, Selasa (06/08/2024).

Rincian penerima bantuan Dumisake Pendidikan untuk Kabupaten Merangin 2024 ini yakni siswa SMK 165 orang, SMA 366 orang dan siswa SLB 21 orang.
Bantuan Dumisake Pendidikan untuk siswa kurang mampu tersebut tidak hanya diterima siswa sekolah menengah negeri, tapi juga bantuan biaya SPP siswa sekolah swasta.

Gubernur Jambi Al Haris mengatakan, Dumisake bantuan pendidikan yang diberikan adalah bentuk kehadiran pemerintah ditengah siswa tidak mampu agar mendapatkan pendidikan yang layak.

“Ini (Bantuan Dumisake pendidikan) adalah bukti kehadiran pemerintah untuk mendukung pendidikan siswa kita yang kurang mampu agar mendapatkan pendidikan yang layak. Kita memberikan dorongan untuk siswa-siswi sekalian agar semangat belajar,” kata Al Haris.

“Gunakan bantuan ini dengan baik, kepada sekolah saya titipkan anak-anak kita ini. Mereka harus punya masa depan, mereka adalah penerus kita semua, mereka harus punya bekal ilmu pendidikan yang baik,” tambah Al Haris.

Penyerahan bantuan Dumisake Pendidikan oleh Gubernur Al Haris didampingi langsung Kadis Pendidikan Syamsurizal dan para pejabat eselon II Pemprov Jambi dan Pemkab Merangin.

Sebelum di Kabupaten Merangin, bantuan pendidikan Dumisake sudah diserahkan Gubernur Al Haris untuk Kabupaten Sarolangun, Batang Hari dan Muaro Jambi.(*)

(Diskominfo Provinsi Jambi)

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

3 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

5 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

1 minggu ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago