Daerah

Gerak Cepat Aset Pemda Kerinci Serahkan Mobil Dinas BH 1 D Disambut Haru Netizens

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Kinerja dan birokrasi Pemkab Kerinci pasca pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kerinci oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, Kamis (20/2/2025) sekitar pukul 11:00 WIB, di Istana Negara, Bidang Aset Pemda bergerak cepat menginventarisir mobil Dinas Bupati dan Wakil Bupati Kerinci.

Gerak cepat Aset Pemda menyerahkan Mobil Dinas ini sontak bikin viral dan menjadi ajang postingan di group WhatsApp serta reel Facebook yang disambut rasa haru netizens.

Informasi berhasil diperoleh Siasatinfo.co.id, kepada Kabid Aset, Yaser Arafat, Jum’at (28/2/2025) sekitar pukul 11:00 WIB, membenarkan bahwa aset berupa Mobil Dinas Bapak Bupati, Ibuk PKK, Mobil Patwal, dan Operasional sudah diserahkan.

“Benar sekali bahwa mobil dinas Nomor Polisi BH 1 D untuk Bupati Kerinci sudah kita serahkan, dan dijemput langsung ke Rumah Pj Bupati Asraf di Sebukar di bawa kerumah Bupati Bukit Tengah.

Selain Mobnas Bupati Monadi, mobil Dinas Pak Wabup Murison dengan BH 2 D juga langsung diantar ke rumah Wabup di Tarutung.”

“Penyerahan aset ini tidak lebih agar pasilitas negara bakal digunakan bapak Bupati dan Wabup Kerinci bisa berjalan lancar tanpa ada kendala,” ujar Yaser Arafat Kabid Aset Pemkab Kerinci.

Namun soal ada kekurangan pasilitas dalam mobil Dinas Bupati yang semula dipakai Pj Bupati Kerinci belum terakomodir secara keseluruhannya.

Atas penyerahan aset mobil Dinas Bupati Kerinci ke Rumah Pribadi Monadi di Bukit Tengah ini, sontak bikin masyarakat Kerinci merasa senang.

Bahkan, viral di postingan reel, history Facebook atas penyerahan Mobil Dinas Bupati Kerinci yang sedang parkir depan rumah pribadi Monadi oleh para pesbukers. (Ncoe/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Sinyal Anggota DPRD PKS dan Ninik Mamak 6 Lurah Mendukung Kinerja Wako dan Wawako Sungai Penuh

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Pertarungan Pilwako sudah selesai. Saatnya saling bergandengan tangan untuk mewujudkan…

1 jam ago

Kasus Rp.5,4 M Dugaan Korupsi PJU Dishub Kerinci Kabur, Kejaksaan Diminta Segera Tentukan Tersangka

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Setelah dinyatakan merugikan negara atas pelaksanaan pekerjaan proyek Penerangan Jalan Umum…

4 jam ago

Bangun TPA Regional Sistim Sanitary Land fill, Gubernur Jambi Minta Bupati Kerinci dan Walikota Sediakan Lahan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci-Sungai Penuh - Gubernur Jambi Al Haris meminta kepada Bupati Kerinci dan Walikota…

2 hari ago

Lampu Lalin Kota Sungai Penuh Mandek, Kinerja Dishub Lamban, Wako Alpin Diminta Bertindak

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Gawat! Lampu tanda merah pada lampu lalu lintas di lingkungan…

2 hari ago

Sampah Makin Menumpuk!! Walikota Diminta Copot Kadis LH dan Kebersihan

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Sampah dipusat Kota Sungai Penuh dalam tiga hari terakhir tidak…

4 hari ago

Kekurangan Alkes RSU MH Thalib Gubernur Janji Bawa Wako Alfin Temui Menkes

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - Gubernur Jambi Al - Haris memastikan akan membawa Walikota Sungai…

4 hari ago