Disorot, Penerimaan Siswa Baru Via Daring Rawan Kecurangan

Siasatinfo.co.id, Makassar – Pemerhati Pendidikan, Nurhidayatullah B. Cottong menyoroti penerapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang akan dimulai pada minggu pertama bulan Mei 2021, disinyalir rawan tingkat kecurangan serta penyalahgunaan wewenang.

Pasalnya, penerimaan tersebut akan dilakukan secara daring sebagaimana Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021.

Menurut Hidayat sapaan akrabnya, seyogyanya Juknis PPDB 2021 telah diketahui publik awal april.

“LPMP Sulsel sebagai perpanjangan tangan Kemendikbud, Disdik Provinsi hingga Kota kurang gesit dalam mensosialisasikan juknis PPDB kalau memamg sudah ada. Tetapi kalau belum ada ini fatal. Sebab sisa menghitung hari,” ujarnya, Rabu (7/4/21).

Situasi seperti ini dinilai sebagai sebuah kelemahan dalam penerapan sistem daring nantinya.

Kelemahan pertama, yakni sosialisasi juknis yang kurang gencar ke masyarakat. Kedua, kurang adanya koordinasi yang baik dalam level atau tingkatan birokrasi pendidikan Sulawesi Selatan.

Hidayat meminta pihak terkait, Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP), Dinas Pendidikan Provinsi dan Dinas Pendidikan Kota Makassar semestinya komunitas menjiwantahkan peraturan tersebut dalam bentuk juknis.

Selain itu, Alumni Universitas Negeri Makassar (UNM) ini juga menyoroti soal kisruh yang terjadi di Kota Makassar pada PPDB Tahun 2020 lalu.

“Pendaftaran nantinya via daring lalu diverifikasi data, jadi mesti diperjelas jangan sampai rancu dan ada celah terjadinya pelanggaran atau bahkan penyalahgunaan kewenangan di tubuh pejabat pendidikan,” Ujarnya.

Hidayat berharap para pemangku kepentingan segera berembuk untuk menemukan titik temu, agar peraturan daerah perihal PPDB tahun 2021 segera di buat.

“Jangan berdiam diri, portal resminya provinsi dan kota misalnya saat ini tidak menampilkan informasi publik terkait PPDB 2021, apakah terus seperti itu dan asal jadi aja yang penting terlaksana saja. Janganlah membuat aroma pendidikan ini semakin menurun,” Ucapnya.(Wahyu P)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Maluin Saja!! HTK Belum Jadi Bupati, Ajudannya Sudah Bertindak Kasar Saat Kampanye Akbar, Tangan Supir Cawabup Dipelintir dan Diusir Depan Tamu Undangan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Malu-maluin saja, belum saatnya tiba waktu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati…

9 jam ago

Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi

Siasatinfo.co.id, Jambi - Koordinator Wilayah II pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan…

13 jam ago

Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Kejati dan KPU Provinsi Jambi Gelar Penerangan Hukum

Siasatinfo.co.id, Jambi - Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024, Kejaksaan Tinggi (Kejati)…

15 jam ago

Prihatin Dengan Warga, Pj Bupati Kerinci Bersama Camat Dan Rombongan Takziah Kerumah Duka Almarhum Sherina Korban Gantung Diri

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Prihatin atas kejadian musibah yang menimpa pihak keluarga korban gantung diri…

15 jam ago

Ini Kronologis Peristiwa Gantung Diri Siswi SMAN 4 Kerinci Tewas Dalam Kamar

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Peristiwa sempat menggegerkan Warga Masyarakat Sungai Lebuh, Kecamatan Siulak, Kabupaten Kerinci,…

16 jam ago

Peringati Hari Kesehatan Nasional, Pjs. Gubernur Sudirman Apresiasi Tenaga Kesehatan Atas Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat

Siasatinfo.co.id, Jambi - Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH., MH., menyampaikan apresiasi…

17 jam ago