Andi Susanto Pemuda Talang Kawo Bangko, Tega Pukul Kepala Ibu Kandung Bertubi – tubi Dengan Sepatu Bots, Korban Alami Luka Memar

Siasatinfo.co.id Berita Merangin – Anak Durhaka! tepat sekali disematkan kepada Andi Susanto (26) Warga Talang Kawo, Kelurahan Dusun Bangko, Kabupaten Merangin Jambi, gara – gara ditegur ibunya, tega pukuli ibu kandung bertubi – tubi  sampai mengalami luka memar bagian kepala dan bahu korban.

Berhasil diperoleh informasi oleh siasatinfo.co.id, pelaku Andi Susanto merupakan anak kandung korban sebelum peristiwa itu terjadi, pelaku ditegur sang ibu karena mengambil uang tanpa seizin ibu dan bapak korban.

Peristiwa memilukan itu, Kamis pagi (13/02/20) sekitar pukul 08:00 wib bertempat dihalaman rumah korban.

Korban dipukuli bertubi – tubi dengan menggunakan sepatu Bots dibagian kepala kepala, tidak hanya dikepala tapi bahu kiri korban turut juga pelaku pukul dengan keras.

Sehingga korban, ibu kandung pelaku sendiri mengalami luka memar dibagian kepala serta bahu kiri korban juga mengalami hal sama parahnya.

Akibat dari pemukulan tersebut, korban secara terpaksa harus melaporkan peristiwa yang dia alami ke Polisi,  meskipun itu anak kandungnya sendiri.

Laporan itu langsung ke Polres Merangin dengan Nomor LP/B-/35/II/2020? Res Merangin/ SPKT Tertanggal 13 Februari 2020.

Laporan korban dibenarkan oleh Kasugbag Humas Polres Merangin, IPTU Edih kepada awak media, “Benar, laporan itu memang sudah ada masuk ke Polres bagian Satreskrim,”kata Edih singkat.

“Pelaku paling tidak tau bahwa apa yang dia lakukan merupakan tindak kriminal yang tidak bisa dibiarkan. Biarlah hukum yang bertindak,”kata salah satu warga Talang Kawo.(Red).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

3 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

5 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

7 hari ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago