Categories: Tebo

Aksi Sobek APK Mulai Terjadi di Tebo

Siasat Info, Tebo – Aksi pengrusakan Alat Peraga Sosialisasi (APS) tampaknya mulai terjadi di Tebo. Hal tersebut menimpa APS milik Calon Legislatif DPRD Tebo dari Pantai Kebangkitan Bangsa (PKB), Suryani disobek orang tak dikenal (OTK) di simpang Basoah, Desa Ulak Banjir, Kecamatan Tebo Ulu.

dilansir dari Seru Jambi.com (media partner siasat info.co.id) Informasi pengrusakan APS ini ia ketahui setelah mendapat laporan dari timsesnya.

“APS kita ada yang rusak. Sepertinya sengaja dirobek, ” kata Suryani menirukan laporan dari tim suksesnya.

“Dari hasil investigasi hari ini belum diketahui siapa oknum yang menyobek APS tersebut,” ujar Suryani lagi.

Dijelaskan dia, APS tersebut sudah berdiri 1 minggu yang lalu, namun entah kenapa ada saja oknum yang merusak APS tersebut.

“Mudah-mudahan orang yang menyobek APS saya mendapatkan hikmah dan memilih saya saat tanggal 17 April nanti” ujar Suryani.

Meski demikian, Suryani mengaku tidak mengurangi semangat dia untuk terus bersosialisasi. Bahkan dia berniat bakal menambah beberapa APS lagi di desa tersebut.

Perusakan APS ini sangat disayangkan oleh salah seorang warga sekitar, Desi. Warga ini sangat menyesali perbuatan oknum yang menyobek APS tersebut, “APS itu hanya sebagai alat sosialisasi, tapi kenapa masih ada saja yang menyobeknya,”kata dia.

“Sebagai perempuan saya sangat miris sekali melihat APS itu disobek oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, mudah-mudahan ibuk Caleg pemilik APS dipermudah jalannya menuju parlemen untuk keterwakilan perempuan di Dapil 4 ini,” doa dia.

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

7 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago