Baku Hantam Dua Kelompok Remaja di Tugu Keris Merangin, Satu Korban Diboyong Kerumah Sakit

Siasatinfo.co.id Berita Merangin,-Entah persoalan apa kedua kelompok remaja di dua desa Merangin Bangko, saling baku hantam, berujung tumbangnya satu remaja asal Desa Kungkai, yang terpaksa diboyong kerumah sakit karena tak sadarkan diri dengan wajah bersimbah darah.

Informasi yang diperoleh, Perkelahian antara 2 kelompok remaja Desa Kungkai dan Desa Sungai Ulak, Sabtu (17/08/2019) menelan korban. Keributan terjadi di Tugu Keris, Dusun Bangko, Kabupaten Merangin.

Peristiwa yang mengejutkan warga sekitar terjadi malam tadi sekitar pukul 23.00 WIB, Sabtu (17/08/2019).
Akibat saling baku hantam tersebut, membuat 1 remaja tumbang yakni, Febi (20) tidak sadarkan diri saat di larikan ke Rumah Sakit Umum Kolonel Abundjani Bangko.
Korban Febi mengalami luka koyak dipelipis mata, yang diperkirakan terkena hantaman beda tumpul. Pendarahan keluar dari telinga kiri.

Sementara itu, penyebab dari kejadian perkelahian dua kelompok remaja ini belum diketahui secara pasti.

Namun saat korban dirawat secara intensif diruang  IGD Kolonel Abundjani Bangko, tampak anggota kepolisian sedang berjaga – jaga di rumah sakit.

Pasca kejadian, puluhan remaja Desa Kungkai dan pihak keluarga korban, masih ramai di depan rumah sakit Kolonel Abunjani Bangko.(red).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Karena Himpitan Ekonomi, Seorang Suami Nekad Gantung Diri di Muaro Jambi

Siasatinfo.co.id, Berita Muaro Jambi - Tragis! Diduga karena himpitan ekonomi keluarga yang sedang merosot, seorang…

1 jam ago

Solidaritas Wartawan Merangin Minta Polres Usut Tuntas Intimidasi Pers Saat Peliputan

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin -Solidaritas Wartawan Merangin (SWM) minta Polres mengusut tuntas tindak intimidasi terhadap rekan…

2 jam ago

Setelah Bilqis, Viral Sayembara Rp 50 Juta Bagi Penemu Bocah Kenzie Belum Terungkap

Siasatinfo.co.id, Berita Bungo - Setelah berhasil pemburuan pelaku penculikan bocah perempuan Bilqis 4 tahun yang…

2 hari ago

Parah! Tak Puas Dengan BOS Rp 1,2 M SMAN 4 Kerinci Plus Komite Rp583 Juta,LKS dan Baju Siswa Pun di Bisnis Guru

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Sejak terbongkar beberapa kucuran keuangan sarat dugaan kecurangan yang terindikasi korupsi…

3 hari ago

Pelaku Penculikan Bilqis Ditangkap Polisi di Sebuah Penginapan Sungai Penuh

Siasatinfo.co.id Berita Merangin - Bilqis bocah perempuan berusia 4 tahun yang sempat dilaporkan hilang di…

4 hari ago

Selain Terima Percikan Uang Komite, Wakepsek SMAN 4 Kerinci Terselubung Dapat Insentif MBG

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah! Selain dugaan dapat percikan pungutan uang Komite Sekolah, ternyata Wakil…

5 hari ago