Warga Kasang Kumpeh Temukan Bayi Berlumuran Darah Dikubur 30 Cm

Siasatinfo.co.id Muara Jambi – Penemuan jasad bayi masih berlumuran darah dalam tas, dikubur sedalam 30 cm itu, bikin warga Desa Kasang Pudak, Kecamatan Kumpeh Ulu, .Minggu (26/1/2020) sekitar pukul 12.00 WIB, sempat mengejutkan warga sekitar.

Informasi diperoleh, Kepala Dusun 04, Desa Kasang Pudak, Ahmad Robani mengatakan, penemuan jasad bayi tersebut diketahui oleh salah satu warga yang hendak ke kebun. Setibanya di kebun itu, warga tersebut curiga melihat ada tumpukan tanah bekas galian.

“Melihat itu, warga tadi pulang dan memberi tau warga lainnya. Setibanya di sana mereka langsung gali tanah itu, dan mendapatkan tas yang berisikan jasad bayi,” kata Robani.

“Bayi itu di kubur kisaran 30 senti meter dari permukaan,” tambahnya. Dikatakan Robani, jasad bayi yang ditemukan itu masih berlumuran darah dan hanya diutupi selimuti. Ia pun menduga bayi itu baru lahir langsung dibuang oleh orang tuanya.

“Kemungkinan bayi itu dibuang kalau dak malam, shubuh,” ujarnya seperti dilansir siasatinfo.co.id dari jambiseru.com.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Muaro Jambi, AKP George Alexander Pakke membenarkan penemuan jasat tersebut.

“Iya, bayi itu telah dititipkan di rumah sakit Abdul Manap, Kota Jambi,” sebutnya.

George menambahkan, umur bayi yang ditemukan itu diperkirakan 1-3 hari. Kata dia, pihaknya sedang melakukan penyelidikan kematian bayi tersebut.

“Siapa keluarga bayi itu masih kita dalami. Untuk pemeriksaan terhadap bayi itu hari Rabu baru dilakukan. Karena dokter porensiknya saat ini masih di luar kota,” tandasnya.(red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

3 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

4 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

6 hari ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago