Siasatinfo.co.id,Berita Kerinci – Agar tidak menimbulkan antrian panjang di lokasi Longsoran bukit terjal di jalan nasional Link Lubuk Nagodang – Siulak Deras, Personil Polsek Gunung Kerinci bersama personil Koramil Gunung Kerinci turun kelokasi kejadian longsor.
Saat ini, disamping cepat penanganan Longsor yang mengakibatkan arus lalu lintas terhenti, pihak Polsek dan Koramil mendatangkan satu unit alat berat jenis Bacho Loader untuk menanggulangi agar pengendara dapat segera melintasi jalan tersebut.
Menurut Kapolsek Gunung Kerinci, Iptu Harmen Dasiba via selulernya, Senin (16/11/20) baru tadi menyebutkan kepada siasatinfo.co.id, bahwa penanganan longsor ini sedang ditangani.
“Arus lalu lintas sudah berangsur lancar dilintasi pengendara, baik roda empat maupun roda dua.
“Namun,kita menghimbau kepada pengguna jalan untuk tetap waspada dan hati hati.
“Kita juga sedang menunggu satu unit alat berat jenis ekcavator dari Dinas PUPR Kerinci lagi. Selain longsoran tanah, pohon bambu serta kayu masih sulit diangkat untuk pembuangan,”ujar Kapolsek Iptu Harmen.
Hingga berita ini dipublish siasatinfo.co.id,. para personil Polsek bersama personil Koramil Gunung Kerinci masih dilokasi longsor, guna mengantisipasi para pengguna jalan yang mesti ikuti alur antrian.(Ncoe).
Siasatinfo.co.id, Berita Tanjab Timur - Menghadapi pesta demokrasi Pilkada Kabupaten Tanjung Jabung Timur 2024, Thaib…
Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh - H-5 menjelang Pilwako Sungai Penuh dukungan masyarakat Kota Sungai Penuh…
Siasatinfo.co.id Berita Sungai Penuh - Calon walikota Sungai Penuh Fikar Azami mengatakan akan kembali melanjutkan…
Siasatinfo.co.id, Jambi - Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi Dr. H. Sudirman, SH., MH dengan didampingi…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kabar perkelahian antar remaja berlokasi di Desa Tarutung dan Temiai Kecamatan…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fatal.!! Setelah viral video berdurasi 17 detik saat Taufik disebut sebagai Ajudan…