Berhasil diperoleh informasi dari sumber yang namanya tidak mau disebutkan oleh siasatinfo.co.id, dari Minggu (9/8/2020) sekitar pukul 11:30 WIB, Aksi pemagaran kawat berduri dilakukan oleh 4 orang ahli waris pemilik tanah.
“Ya, pemagaran halaman Kantor Bupati di Bukit Tengah saat ini sedang berlangsung. Mereka memagari dengan kawat berduri karena ganti rugi tanah tak kunjung diselesaikan.
“Akibat pemagaran halaman kantor Bupati ini, akses jalan menuju kantor Dinas Perindagkop Tertutup jadinya. Senin pagi besok ASN yang bertugas di dinas itu, ya tidak bisa masuk kantor gunakan motor dan mobil,”ujar sumber siasatinfo.co.id via handphone.
Hingga berita ini dipublish siasatinfo.co.id, H Adirozal selaku Bupati Kerinci belum diperoleh keterangannya, terkait kisruh pemagaran kawat berduri dilakukan 4 orang ahli waris.(Ncoe/Ks).