Sekolah Rusak Parah, Dana BOS SDN 118 Karang Birahi II Merangin Dipertanyakan

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin -Kerusakan Sarpras (sarana dan prasarana) gedung sekolah SD Negeri 118 Desa Karang Birahi, Kecamatan Pamenang, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi, kondisinya semakin parah seperti tidak terawat.

Pantauan Siasatinfo.co.id dilapangan, Sabtu (19/2/22) kerusakan Sarpras pada sekolah tersebut sepertinya sudah sejak lama. Bahkan terkesan pihak pengawas Korwil Dinas Pendidikan setempat tak becus dan disinyalir tutup mata akan kondisi sekolah ini.

Ini kondisi sekolah SD 118 Desa Karang Birahi, Kecamatan Pamenang, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi, tidak terawat. Media Siasatinfo.co.id

Guna memastikan apakah anggaran dana BOS sudah berjalan di SDN 118 tersebut, kemudian pada Sabtu (19/2/22) Team Media mendatangi sekolah SD Negeri 118 Merangin itu.

Informasi tersebut ternyata benar, terlihat semua Sarpras rusak parah, mulai dari lantai pecah-pecah, kaca jendela jebol 50 persen, Papan tulis tak layak pakai dan plafon yang rusak berat.

Dengan kejadian itu Sarpras Dana Boss selama Kepsek Tasa menjabat di pertanyakan, sebab besar kemungkinan dugaan Korupsi Dana Boss telah di Korupsi oleh Kepsek Tasa.

Saat ditemui oleh tim Media ini Tasa Kepala Sekolah SDN 118 Karang Birahi II, Kecamatan Pamenang, Kabupaten Merangin, saat rapat Porseni di SD Negeri 66 Jelatang.

Dihadapan Awak Media Kepsek Tasa terkesan mengelak. Pasalnya yang dikonfirmasi Media ini terkait Sarpras dari Dana Boss. Dia malah menyudutkan pihak Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Merangin untuk menutupi kesalahannya.

Lebih lanjut Kepsek Tasa mengatakan sudah seringkali saya ajukan untuk rehab sekolah ini namun pihak Dinas tidak pernah menanggapi permohonan kami,” kata Kepsek Tasa sambil bergegas meninggalkan Awak Media menuju ruang rapat Porseni di SD Negeri 66 Jelatang.(Bayhakie)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 hari ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

3 hari ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

4 hari ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

5 hari ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

7 hari ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

1 minggu ago