Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar – Sungai Betung Mudik – Siulak Deras, Kecamatan Gunung Kerinci, Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi, diakui PPK dari pihak BPJN Wilayah II Provinsi Jambi banyak menemui kendala dilapangan.
Atas dugaan kekurangan fisik konstruksi pihak dari Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) untuk Proyek dari BPJN Wilayah II Provinsi Jambi sontak bertindak tegas terhadap pelaksanaan pekerjaan dikerjakan PT Air Tenang.
Berdasarkan keterangan Midun Syaputra selaku PPK dihubungi Siasatinfo.co.id, Sabtu (10/1/2026) mengatakan bahwa pekerjaan konstruksi Jalan Batu Hampar – Sungai Betung – Siulak Deras, memang diakuinya banyak kendala dan kekurangan pekerjaan yang sudah diperbaiki kontraktor pelaksana.
“Kami akui memang banyak kendala dan kekurangan pekerjaan yang harus diperbaiki oleh kontraktor pelaksana PT Air Tenang.
Terutama di bagian bahu jalan banyak rembesan air yang merusak kualitas hasil pengaspalan usai dihamparkan. Karena ini pelebaran jalan, kadang rembesan air susah teratasi semua titik rawan.”
“Sebagian bahu jalan yang rawan rembesan air sudah ada yang teratasi dengan teknis mengecor pakai semen. Beberapa titik terpaksa kita buat saluran air biar tidak merembes ke badan jalan,’ Ujar PPK Midun.
Biar masyarakat tidak merasa kecewa dengan hasil konstruksi perbaikan jalan Inpres senilai Rp.28,3 Miliar, pihak pelaksana terpaksa menambah beban kerja dengan coran semen tanpa dibayar.
Karena menurut PPK PJN Wilayah II Provinsi Jambi, pengecoran semen di beberapa titik rawan rembesan air tidak termasuk item pekerjaan yang tertuang dalam RAB.
Selain perbaikan sejumlah titik rawan disepanjang ruas Jalan Batu Hampar – Sungai Betung – Siulak Deras, Pengaspalan dilanjutkan sampai Pasar Siulak Deras guna memenuhi volume pekerjaan fisik.
“Kita sudah perintahkan pelaksanaan pekerjaan tetap berlanjut walau di bawah denda per-hari yang harus diterima Kontraktor PT Air Tenang.
Kalau dihitung-hitung pekerjaan fisik di ruas jalan tersebut, kontraktor pelaksana sudah berusaha secara maksimal, termasuk item pekerjaan yang tidak tertuang dalam RAB.”
“Kendala serta kekurangan pekerjaan tetap kita perbaiki selagi sesuai dengan acuan pada prosedur teknis. Dalam beberapa hari bisa selesai dan dapat menutupi semua kekurangan teknis konstruksi,”tegas PPK Midun.
Diketahui bahwa pelaksanaan proyek konstruksi dari Kementerian Pekerjaan Umum dengan Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah II Provinsi Jambi, sepanjang 9,9 Kilometer dengan Pagu senilai Rp.31.132.728.000, dan HPS Rp. 31,132,728,000.
Terhadap Progres Konstruksi Ruas Jalan tersebut, Bupati Kerinci bersama Anggota DPR RI Bapak Edi Purwanto meninjau langsung pengaspalan jalan di Sungai Batu Gantih, agar akses jalan makin nyaman, aktivitas warga makin lancar.
Proyek Strategis Nasional untuk pengaspalan Jalan Link Batu Hampar – Sungai Betung Mudik – Siulak Deras, Kecamatan Gunung Kerinci, Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi, dikerjakan PT. AIR TENANG. (Tim/Red)
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini Pemkab Kerinci kembali melantik 7 orang Pejabat Eselon III…
Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Satu ruko jualan kelontong untuk kebutuhan rumah tangga milik seorang janda…
Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Sidang lanjutan kasus dugaan korupsi proyek pengadaan Penerangan Jalan Umum (PJU) pada…
Siasatinfo.co.id, Berita Nasional - Untuk pelaksanaan dan penyaluran uang Masyarakat Desa mulai anggaran tahun 2026,…
Siasatinfo.co.id Berita Merangin - Proyek pembangunan penahanan tebing longsor sebelah di kanan Puskesmas Rantau Panjang…