Miris!! Upacara Hardiknas, Kepala Madrasah dan Guru Terpaksa Apel Diatas Genangan Banjir

Siasatinfo.co.id, Berita Sungai Penuh – Miris!! Disaat momentum apel upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Kepala Madrasah Ibtidaiyah (MI) bersama para tenaga pengajar lainnya terpaksa  melaksanakan upacara diatas genangan banjir.

Sebab, sudah lebih sepekan sekolah ini terendam banjir, para guru terpaksa melaksanakan upacara dihalaman sekolah tergenang air.

Karena dilanda banjir siswa terpaksa belajar mengungsi untuk sementara menumpang di rumah warga setempat.

Akibat tingginya curah hujan yang merendam Madrasah Ibtidaiyah No. 06/E.72, Desa Tanjung Muda, Kecamatan Hamparan Rawang Kota Sungai Penuh ini digenangi air setinggi 1 Meter.

Menurut Kepala Madrasah Ibtidaiyah Manti Misyani, Desa Tanjung Muda, tempat lokasi Madrasah Ibtidaiyah, ini merupakan daerah langganan banjir. Jika hujan datang sekolah selalu kebanjiran.

“Iya kemarin kami melaksanakan upacara Hardiknas ditengah banjir karena sudah kewajiban tiap tahun, karena desa ini tepatnya di Madrasah Ibtidaiyah, lokasi. kami memang sudah langganan banjir sejak tahun 2017,” ucapnya.

Lebih lanjut kepala Madrasah Ibtidaiyah Manti Misyani menjelaskan, saat ini upaya yang dilaksanakan semua murid terpaksa diungsikan ke rumah warga karena semua ruang kelas dan fasilitas lainnya sudah terendam banjir.

“Semua ruang kelas termasuk ruang kantor sudah terendam banjir hingga ketinggian satu meter. Mengingat sebentar lagi akan ujian semester, kegiatan belajar mengajar terpaksa diungsikan ke rumah warga,”. ungkap Kepala Madrasyah.

Kepala Madrasah Ibtidaiyah Manti Misyani berharap adanya solusi terbaik untuk madrasah ibtidaiyah yang ia pimpin saat ini, dan juga banjir bisa cepat surut karena akan dilakukan ujian akhir untuk murid kelas VI.

“kami berharap agar ada solusi terbaik untuk madrasah ibtidaiyah kami ini, agar anak-anak bisa sekolah apa lagi kelas 6 sedang menghadapi ujian akhir,”ujar Misyani Kepala Madrasah. (Dwi/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

34 menit ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 hari ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

3 hari ago

Tujuh Pejabat Eselon III dan 3 Sekretaris Dinas Pemkab Kerinci Dilantik 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini Pemkab Kerinci kembali melantik 7 orang Pejabat Eselon III…

5 hari ago

Rp.80 Juta Uang Kontan Raib, Warung Kelontong Pauh Tinggi Kerinci Sengaja Dibakar?

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Satu ruko jualan kelontong untuk kebutuhan rumah tangga milik seorang janda…

6 hari ago

Dicecar Hakim Tipikor Sekda Kerinci dan Eks Ketua DPRD Kelimpungan, Jaksa Buka Rekaman Sekwan Dengan Kadis Heri Cipta 

Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Sidang lanjutan kasus dugaan korupsi proyek pengadaan Penerangan Jalan Umum (PJU) pada…

6 hari ago