Daerah

Miris!! Puluhan Tahun Pasutri Mayurdi-Supik Warga Miskin Desa Lubuk Pauh Tidak Tersentuh Bantuan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Miris.!! Semestinya Dana Desa (DD) diperuntukkan untuk membangun dan mensejahterakan masyarakat di lingkungan desa malah terabaikan dan terjadi pilih kasih tanpa menghiraukan kehidupan warga sendiri.

Terbukti, Pasangan Suami Isteri (Pasutri) selaku Warga RT 08, Desa Lubuk Pauh, Kecamatan Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci, puluhan tahun hingga saat ini sama sekali tidak tersentuh bantuan apapun dari Pemdes setempat.

Padahal, Pasutri Mayurdi – Supik sudah puluhan tahun berdomisili dan memiliki seorang anak dengan kehidupan dibawah sederhana dan dikategorikan warga tidak mampu.

Informasi berhasil dihimpun Siasatinfo.co.id, Senin (22/9/2025) mengatakan bahwa pasangan suami isteri, Mayurdi-Supik memiliki 1 orang anak dengan rumah kondisi parah.

“Pak Mayurdi bersama isterinya hidupnya dibawah sederhana dan rumahnya tidak layak huni. Ketidakmampuan Pasutri ini malah tetap saja dibiarkan oleh Pemerintah Desa Lubuk Pauh.

Sampai sekarang kehidupan dibawah rata-rata dari warga lainnya, Mayurdi dan Isterinya tidak tersentuh bantuan apapun dari Dana Desa yang dikelola Kades dan kroninya.”

“Semua warga Lubuk Pauh tau bagaimana keadaan dan kondisi miris kehidupan pasutri ini. Pekerjaan Mayurdi ini hanya sebagai tukang angkat di balai Pelompek sampai sekarang,”Warga.

Bantuan terhadap warga miskin sepertinya di Desa Lubuk Pauh terjadi tebang pilih dan terkesan dilingkungan keluarga Kades dan Perangkat Desa saja yang diprioritaskan mendapatkan bantuan pemerintah.

Hingga berita ini dipublish Siasatinfo.co.id, Senin (22/9/25), belum diperoleh keterangan dari Kades Lubuk Pauh, terkait bantuan DD bagi warga masyarakatnya yang dinilai tebang pilih. (Ncoe/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 hari ago

AKBP Ramadhanil Jabat Kapolres Kerinci Gantikan AKBP Arya Tesa Brahmana

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini, Jum'at (09/01/2026) Kapolres Kerinci yang semula dijabat oleh AKBP…

2 hari ago

Tujuh Pejabat Eselon III dan 3 Sekretaris Dinas Pemkab Kerinci Dilantik 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hari ini Pemkab Kerinci kembali melantik 7 orang Pejabat Eselon III…

5 hari ago

Rp.80 Juta Uang Kontan Raib, Warung Kelontong Pauh Tinggi Kerinci Sengaja Dibakar?

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Satu ruko jualan kelontong untuk kebutuhan rumah tangga milik seorang janda…

6 hari ago

Dicecar Hakim Tipikor Sekda Kerinci dan Eks Ketua DPRD Kelimpungan, Jaksa Buka Rekaman Sekwan Dengan Kadis Heri Cipta 

Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Sidang lanjutan kasus dugaan korupsi proyek pengadaan Penerangan Jalan Umum (PJU) pada…

6 hari ago

Masyarakat Wajib Tau!! 6 Larangan Dana Desa 2026 Dilarang Disalurkan Kades

Siasatinfo.co.id, Berita Nasional - Untuk pelaksanaan dan penyaluran uang Masyarakat Desa mulai anggaran tahun 2026,…

7 hari ago