Miris.!! Ada 3 Desa Tanjung Tanah Korban Banjir Belum Tersentuh Bantuan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Cukup miris dan menjadi pertanyaan warga masyarakat di tiga Desa yang menjadi korban banjir hingga saat ini belum tersentuh bantuan apapun bentuknya.

Tiga Kawasan Desa Di Tanjung Tanah, Danau Kerinci Terdampak Banjir. Harian Siasatinfo.co.id

Padahal, di Tiga Desa di Kecamatan Danau Kerinci, Kabupaten Kerinci yakni, Desa Tanjung Tanah, Desa Baru dan Desa Simpang Empat mengaku belum menerima bantuan apapun dari Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Desa.

Miris memang, berdasarkan pantauan Tiga Desa tersebut sudah menjadi langganan banjir. Hal itu terbukti setiap intensitas hujan tinggi hampir seluruh rumah warga terendam banjir dengan ketinggian maksimal mencapai satu meter.

“Rumah kami terendam, tapi kami sama sekali tidak mendapat bantuan apapun dan dari siapapun,”ungkap salah seorang warga kepada sejumlah awak media, Senin (08/01/2023).

Dia menambahkan, pada Selasa malam (08/01/2023) rumah warga kembali terendam banjir lantaran intensitas hujan tinggi. Bahkan Masjid pun tak luput dari air sungai yang meluap tersebut.

“Kami setiap hujan turun pasti kebanjiran, lantaran meluapnya air sungai, ini sudah terjadi sejak lama,”ungkapnya menambahkan.

Ironisnya, berdasarkan rilis dari dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kerinci pada tanggal 2 Januari, ketiga desa tersebut tidak terdata sebagai desa yang terdampak musibah banjir.

Tentu ini bikin masyarakat di 3 desa tersebut merasa terasing dari bantuan terdampak banjir yang mestinya mereka terima. Namun semua itu kembali kepada tim BPBD Pemkab Kerinci.(Ncoe/Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Borok Suap Inspektorat Kerinci Libatkan Pemeriksa Loloskan SPJ Kades

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Terungkap borok suap memuluskan SPJ para Kades agar lolos di tim…

14 jam ago

Dua Bulan Laporan Pengancaman IRT Mengendap di Polres Kerinci, Pelaku Kardo Belum Ditangkap Bebas Keliaran

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaku kasus dugaan tindak pidana pengancaman terhadap seorang ibu rumah tangga…

3 hari ago

Parah! Belum Usai Kisruh DD Kades Belui, Muncul Dugaan Korupsi DD Kades Tebat Ijuk Depati 7 Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Lemahnya pengawasan terhadap aliran uang Desa makin hari makin parah. Buktinya,…

3 hari ago

Uang Desa Digerogoti, Warga Belui Minta Irbansus Inspektorat Kerinci Periksa Ulang Aliran DD Sarat Korupsi

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Modus dugaan kecurangan dan penyelewengan uang masyarakat Desa Belui, Kecamatan Depati…

4 hari ago

Menguap, Tumpukan Dana Irigasi di BPBD Kerinci Capai Rp 7,3 M, TAPD Kerinci Disorot Cari Kekayaan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Menguap lagi, Dugaan Paket Proyek titipan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD)…

5 hari ago

Makin Panas, Kapolda Jambi Ditantang Aktivis Kerinci Tangkap Ahmadi Zubir Eks Walikota Sungai Penuh Serta Kroninya

Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Pasca pelaporan resmi Ahmadi Zubir mantan Walikota Sungai Penuh bersama kroninya…

5 hari ago