Categories: Jambi

Korem 042/Gapu Gelar Acara Syukuran dalam Rangka HUT TNI ke 74

Jambi, Siasatinfo.co.id – Setelah menggelar berbagai kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI Ke 74 yang jatuh pada tanggal 05 Oktober, Korem 042/Gapu menggelar acara syukuran pada Minggu malam (06/10/19) yang bertempat di Balai Prajurit Korem 042/Gapu Telanaipura Kota Jambi.

Komandan Korem (Danrem) 042/Gapu Kolonel Arh Elphis Rudy dalam sambutannya menyampaikan, saya selaku Komandan Korem 042/Gapu mengucapkan terima kasih kepada Polda Jambi dan masyarakat Provinsi Jambi yang mana sinergitas TNI-POLRI dan masyarakat sungguh sangat terjalin, sehingga di perayaan HUT TNI Ke 74 tahun 2019, mulai dari pembukaan bazar, pameran Alutsista sampai pada saat pawai Alutsista sangat begitu meriah, ini semua kita persembahkan untuk masyarakat, sebutnya.

Semoga sinergitas TNI-POLRI dan masyarakat kedepannya bisa semakin erat, karena TNI berasal dari rakyat, untuk rakyat dan kembali pada rakyat, tutup Danrem.

Sementara itu Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Muchlis,AS.MH dalam kesempatan ini juga menyampaikan selama saya menjabat dan selama saya bertugas di Jambi, HUT TNI ke 74 ini adalah perayaan yang paling meriah, sebut Kapolda.

Kami dari Polda Jambi terus menjaga silaturahmi dan sinergitas TNI-POLRI khususnya Polda Jambi dan Korem 042/Gapu, dan saya atas nama Kapolda mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun TNI Ke 74 semoga silaturahmi dan sinergitas ini terus terjalin sampai kapanpun, tutup Kapolda.

Dalam sambutannya, Gubernur Jambi diwakili oleh Sekda Provinsi Jambi menyampaikan, dalam rangka HUT TNI Ke 74 ini kita harus memberikan penghargaan serta penghormatan kepada para pejuang yang telah mendahului kita dengan meraih kemerdekaan Republik Indonesia dengan mengorbankan Jiwa dan Raga dalam menjaga keutuhan NKRI.

Saya yakin kedepannya TNI bisa lebih handal, dengan ditakuti lawan dan semakin dicintai rakyat, dan sinergitas antara TNI dan pemerintah bisa bersinergi dalam membangun Daerah khususnya Provinsi Jambi.

Dalam acara malam syukuran ini, Korem 042/Gapu selain diisi dengan memotong tumpeng dan kue Ulang Tahun, juga memberikan penghargaan kepada prajurit TNI termuda dari kesatuan Yonif Raider 142/KJ Prada Sepriansyah, yang diberikan langsung oleh Danrem 042/Gapu Kolonel Arh Elphis Rudy.

Turut hadir dalam acara syukuran dalam rangka HUT TNI Ke 74, Gubernur Jambi yang diwakili oleh Sekda Provinsi Jambi, H.M Dianto, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Muchlis,AS.MH, Wakapolda Jambi, Kepala BNNP Jambi yang diwakili Kabid P2M AKBP Abdul Rozak, Kepala BIN Daerah Jambi, Pejabat Utama Polda, Para Dandim, Dan/Kasatbalakrem, para Kasi jajaran Korem 042/Gapu, mantan Pangdam II Sriwijaya tahun 70 an, mantan Danrem dan sesepuh TNI-POLRI.

Acara syukuran dalam rangka HUT TNI Ke 74 diisi dengan hiburan rakyat, campur sari yang didatangkan khusus dari Surabaya dan para sinden yang turut memeriahkan acara.(Red/DzR) (penrem042gapu)

Dedi Siasatinfo

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

7 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

2 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

2 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

2 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago