Categories: Uncategorized

Kompor Gas Elpiji Meledak, Empat Bedeng Telanaipura Kota Jambi Ludes di Lalap Api

Siasatinfo.co.id Jambi,-Musibah bagi warga hunian bedeng, di lorong Karya Maju, akibat dari ledakan tabung gas elpiji, satu penghuni mengalami luka bakar, dan hunian mereka ludes di lalap api.

Jelang buka dan lebaran empat Bedeng Pintu hangus terbakar, yaitu di RT 05 karya maju kelurahan pematang sulur, kecamatan Telanai pura, Selasa sore (4/6).

Menurut informasi yang diperoleh dilokasi kebakaran, hal ini terjadi ada dugaan karena ledakan kompor gas yang berasal dari hunian di salah satu bedeng.

Keterangan Kepala BPBD Damkar Ridwan, bahwa dirinya mendapat laporan kebakaran sekitar pukul 15.00 wib sore. Informasi yang dia peroleh bahwa penyebab kebakaran di rumah bedeng itu, karena sedang memasak untuk hari raya. Namun tiba-tiba kompor gas yang digunakan untuk memasak meledak.

Dengan ledakan kompor gas dan sambaran api yang begitu cepat. Sehingga tidak sempat untuk menyelamatkan barang-barang. Api pun langsung menyambar ke pintu bedeng lainnya.

Diungkapkan Ridwan, atas kebakaran ini tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Hanya saja ada satu korban yang terkena luka bakar di bagian tangan.

“Sudah kita bawa ke rumah sakit, dan luka bakarnya sudah diobati,” ujarnya.

Menurutnya belum diketahui pasti berapa jumlah kerugian akibat kejadian tersebut. Namun warga yang bedengnya terbakar sementara tinggal di tempat tetangga dan keluarganya.

Untuk menjinakkan api dilokasi kejadian setidaknya diluncurkan 6 armada pemadam kebakaran dan 40 personel untuk memadamkan api.

Ridwan juga mengimbau kepada warga yang akan mudik Lebaran, agar seluruh sambungan listrik di rumah yang ditinggalkan harus terputus. Terutama yang terkoneksi ke alat-alat elektronik seperti TV, lemari es, maupun alat elektronik lainnya yang berpotensi menimbulkan kebakaran.

Disamping itu “Tabung gas juga lebih baik dilepas dari regulatornya. Karena banyak peristiwa kebakaran terjadi akibat konsleting listrik serta kerusakan atau kebocoran regulator gas elpiji,” ujarnya.

Tindakan antisipasi dini mencegah penyebaran api, dikatakannya pihak Damkar juga menambah personil yang berjaga-jaga di pos pemadam.

Personil antisipasi guna pencegahan dan gerak cepat pertolongan dini terhadap kebakaran tersebut, “Kami tidak libur, kami stanby. Personil ini nanti akan kita sebar ke beberapa pos,” ujarnya. (Red).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Fatal!! Insiden Supir Cawabup Diusir Kasar, HTK-EZI Bakal Terancam di 3 Kecamatan Kayu Aro Nihil Perolehan Suara

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fatal.!! Setelah viral video berdurasi 17 detik saat Taufik disebut sebagai Ajudan…

1 jam ago

Maluin Saja!! HTK Belum Jadi Bupati, Ajudannya Sudah Bertindak Kasar Saat Kampanye Akbar, Tangan Supir Cawabup Dipelintir dan Diusir Depan Tamu Undangan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Malu-maluin saja, belum saatnya tiba waktu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati…

12 jam ago

Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi

Siasatinfo.co.id, Jambi - Koordinator Wilayah II pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan…

16 jam ago

Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Kejati dan KPU Provinsi Jambi Gelar Penerangan Hukum

Siasatinfo.co.id, Jambi - Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024, Kejaksaan Tinggi (Kejati)…

17 jam ago

Prihatin Dengan Warga, Pj Bupati Kerinci Bersama Camat Dan Rombongan Takziah Kerumah Duka Almarhum Sherina Korban Gantung Diri

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Prihatin atas kejadian musibah yang menimpa pihak keluarga korban gantung diri…

17 jam ago

Ini Kronologis Peristiwa Gantung Diri Siswi SMAN 4 Kerinci Tewas Dalam Kamar

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Peristiwa sempat menggegerkan Warga Masyarakat Sungai Lebuh, Kecamatan Siulak, Kabupaten Kerinci,…

18 jam ago