Curi Motor N-Max, Pria Security Medical Center Bangko Babak Belur Dihajar Warga

Siasatinfo.co.id Berita Kerinci – Warga Bedeng 13 Desa Muara Imat sempat digegerkan oleh adanya peristiwa pencurian motor Yamaha N-Max warga setempat berujung dihajar massa hingga muka pelaku mengeluarkan darah segar di TKP penangkapan.

Kasus pencurian ini dilakukan oleh seorang pria berinisial RW (31), bekerja sebagai  security Medikal Center di Merangin Bangko.

Pria Pencuri Motor Yamaha N-Max ini Mengaku Security Medical Center di Bangko Merangin. Siasatinfo.co.id

Pelaku babak belur dihajar massa warga dan terpaksa berurusan dengan pihak penegak hukum.

Informasi diperoleh siasatinfo.co.id, terduga maling RW (31) ditangkap warga karena usai mencuri sepeda motor di Dusun Bedeng 13 Desa Muara Imat, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi malam tadi waktu dini hari pukul 02.00 WIB Sabtu (17/9/2022).

Ia ditangkap warga sesaat setelah membawa kabur sepeda motor menuju arah Kabupaten Merangin tepatnya di tanjakan Bedeng XII.

Warga yang kesal dengan perbuatan pelaku lalu menghakimi pelaku hingga babak belur.

Beruntung tidak lama kemudian datang petugas Polisi dari Polsek Batang Merangin tiba dilokasi mengamankan pelaku dan langsung membawa pelaku ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan.

Kapolres Kerinci, AKBP Patria Yuda Rahadian S.I.K, M.I.K saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Batang Merangin IPTU Julisman, Sabtu (17/09/2022) pun membenarkan adanya penangkapan tersebut.

“Kasusnya sudah ditangani penyidik Reskrim Polsek Batang Merangin, dan pelaku sudah kita amankan untuk diminta keterangan lebih lanjut,” tutupnya.

Atas kejadian pencurian dilakukan seorang security ini, hingga saat belum ada keterangan detail apa motif pelaku melakukan pencurian motor warga.**(Red)

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Borok Suap Inspektorat Kerinci Libatkan Pemeriksa Loloskan SPJ Kades

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Terungkap borok suap memuluskan SPJ para Kades agar lolos di tim…

18 jam ago

Dua Bulan Laporan Pengancaman IRT Mengendap di Polres Kerinci, Pelaku Kardo Belum Ditangkap Bebas Keliaran

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaku kasus dugaan tindak pidana pengancaman terhadap seorang ibu rumah tangga…

3 hari ago

Parah! Belum Usai Kisruh DD Kades Belui, Muncul Dugaan Korupsi DD Kades Tebat Ijuk Depati 7 Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Lemahnya pengawasan terhadap aliran uang Desa makin hari makin parah. Buktinya,…

3 hari ago

Uang Desa Digerogoti, Warga Belui Minta Irbansus Inspektorat Kerinci Periksa Ulang Aliran DD Sarat Korupsi

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Modus dugaan kecurangan dan penyelewengan uang masyarakat Desa Belui, Kecamatan Depati…

4 hari ago

Menguap, Tumpukan Dana Irigasi di BPBD Kerinci Capai Rp 7,3 M, TAPD Kerinci Disorot Cari Kekayaan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Menguap lagi, Dugaan Paket Proyek titipan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD)…

5 hari ago

Makin Panas, Kapolda Jambi Ditantang Aktivis Kerinci Tangkap Ahmadi Zubir Eks Walikota Sungai Penuh Serta Kroninya

Siasatinfo.co.id, Berita Jambi - Pasca pelaporan resmi Ahmadi Zubir mantan Walikota Sungai Penuh bersama kroninya…

5 hari ago