Categories: Kerinci

Beraroma Curang Soal BLT, Kades Suharto Menuai Kritikan BPD

Siasatinfo.co.id Berita Kerinci – Ada aroma curang penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) di Desa Serumpun Pauh, Kecamatan Danau Kerinci Barat, Kades Suharto malah menuai kritikan pedas dari BPD, diduga pembagian BLT sarat dengan nepotisme.

Informasi diperoleh siasatinfo.co.id, menyebutkan bahwa pembagian BLT sarat dengan sistim kekeluargaan, penerima banyak kerabat dekat Kades dan keluarga staf Desa yang menerima.

Hal ini ditanggapi langsung salah seorang anggota BPD Serumpun Pauh Andi , yang juga seorang aktivis Kerinci ketika di datangi awak media lensainfo.id partner siasatinfo.co.id di kediamannya 01/07/2020.

” Verifikasi data tidak melibatkan BPD dengan Musdes khusus, sampai saat ini BPD tidak menerima daftar nama penerima BLT.

“Juga tidak dilakukan musyawarah perubahan tentang dana BLT dan sejumlah dana lainnya.

“Padahal keterangan dari Pemdes sebanyak 93 KK penerima bantuan BLT didesa Serumpun Pauh, tapi disaat kami meminta nama penerima malah tidak di berikannya, “ungkap Andi.

Andi menambahkan lagi, saya sudah mengirim surat ke Kecamatan untuk mempertanyakan birokrasi administrasi pemerintahan desa.

Terindikasi bantuan BLT 93 keluarga diserumpun pauh banyak yang tumpang tindih dengan bantuan dari Dinas sosial.

Aneh lagi, ada satu keluarga yang mendapat dua bantuan BLT, dan di kabarkan lagi ada yang belum pernah menikah ikut menerima,”tutur Andi.

Sementara itu, Kades Serumpun Pauh Suharto ketika di hubungi via telpon dan WhatsApp belum diperoleh jawabannya.(Wn/red).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Perkelahian Remaja di Jalan Tarutung-Temiai, 1 Remaja Meninggal, Akses Jalan Pasar Tarutung Diblokir Massa Warga

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Kabar perkelahian antar remaja berlokasi di Desa Tarutung dan Temiai Kecamatan…

2 jam ago

Fatal!! Insiden Supir Cawabup Diusir Kasar, HTK-EZI Bakal Terancam di 3 Kecamatan Kayu Aro Nihil Perolehan Suara

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Fatal.!! Setelah viral video berdurasi 17 detik saat Taufik disebut sebagai Ajudan…

3 jam ago

Maluin Saja!! HTK Belum Jadi Bupati, Ajudannya Sudah Bertindak Kasar Saat Kampanye Akbar, Tangan Supir Cawabup Dipelintir dan Diusir Depan Tamu Undangan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Malu-maluin saja, belum saatnya tiba waktu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati…

14 jam ago

Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi

Siasatinfo.co.id, Jambi - Koordinator Wilayah II pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan…

18 jam ago

Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Kejati dan KPU Provinsi Jambi Gelar Penerangan Hukum

Siasatinfo.co.id, Jambi - Dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024, Kejaksaan Tinggi (Kejati)…

19 jam ago

Prihatin Dengan Warga, Pj Bupati Kerinci Bersama Camat Dan Rombongan Takziah Kerumah Duka Almarhum Sherina Korban Gantung Diri

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Prihatin atas kejadian musibah yang menimpa pihak keluarga korban gantung diri…

20 jam ago