Categories: Dunia

Astronom Temukan 3 Kawah whammy misterius di Planet Mars

Siasatinfo.co.id, Dunia – Cukup mengejutkan, 3 kawah Whammy misterius ditemukan para Astronom terbuat dari tiga cekungan dan saling tumpang tindih. Diperkirakan itu hasil tubrukan sekira 4 miliar tahun lalu di kawasan Noachis Terra, Mars.

Planet Mars sejatinya telah mengalami tubrukan dari asteroid dan komet yang meluncur pada 4,6 miliar tahun lalu. Akibatnya, permukaan Planet Merah itu ditutupi oleh sekira 43.000 kawah.

Cekungan ini tidak sebesar kawah lain di Noachis Terra. Beberapa di antaranya dapat membentang hampir 140 kilometer dan kawah terkecilnya memiliki lebar 28 km. Tumpang tindih yang terjadi di kawah itu menambah lebarnya sekira 45 km lagi.

Peneliti belum dapat memastikan apakah kawah ini terbentuk oleh satu atau lebih tabrakan. Namun ada dugaan benda yang menabraknya terpecah menjadi tiga bagian sebelum menghantam daratan Mars tersebut.

Hal semacam ini bukan pertama kalinya ditemukan. Sebelumnya pada 2015, para astronom mendapati kawah rangkap tiga serupa di Elysium Planitia atau dekat ekuator Mars.

Kemudian pada 2017, Mars Reconnaissance Orbiter melihat depresi memanjang dari tiga kawah yang menurut para astronom berasal dari tiga bagian yang terbang dalam formasi dekat.

“Pada tiga titik waktu berbeda, tiga penabrak terpisah bisa menghantam permukaan Mars di lokasi ini, menciptakan superposisi kawah sepenuhnya secara kebetulan,” jelas European Space Agency (ESA), seperti dikutip dari Science Alert, Senin (16/11/2020).

Mengingat betapa hebatnya Planet Mars dibombardir oleh asteroid, maka kemungkinan itu sangat berpotensi menjadi penyebabnya.

Mirip dengan kawah lain di sekitarnya, tiga cekungan tumpang tindih ini menunjukkan pinggiran yang rata dan lantai yang dangkal karena keausan waktu.

Beberapa tanda lainnya seperti gletser yang mungkin membantu melembutkan tanah dan mengisi cekungan ketika es mencair.(Red SSI).

Siasat Info.co.id

Recent Posts

Oknum Sekdes Jadi Mafia Emas, Edaran Bupati Merangin Tolak PETI Terkesan Dikangkangi

Siasatinfo.co.id, Berita Merangin - Aktivitas penampungan dan pengolahan emas hasil tambang tanpa izin (PETI) milik…

4 hari ago

Heboh, Oknum Guru SMKN 3 Tanjabtim Jambi Dikeroyok Puluhan Siswa

Siasatinfo.co.id, Berita Tanjabtim - Viral beredar sebuah video rekaman seorang guru jadi bulan-bulanan pemukulan dan…

1 minggu ago

Injak SK Penetapan Tenaga Penyuluh Saat Ultah 58 Kadis TPH Kerinci, Radium Halis Diremehkan Bawahan

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Parah!! Di hari Ulang Tahun ke 58 Radium Halis, kini masih…

1 minggu ago

Sesuai Visi Misi Monadi, 5 Unit Mobil Sampah Diserahkan Bupati Kerinci di 5 Kecamatan 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci – Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos., M.Si, didampingi Wakil Bupati Kerinci H. Murison,…

1 minggu ago

Menguap, Ruang Bendahara PUPR Kerinci Sarang Pungli Merecoki Kontraktor 

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Hiruk pikuk permainan kotor dugaan segepok uang pelicin guna pengurusan pencairan…

2 minggu ago

PPK BPJN II Jambi Akui Ada Kendala Konstruksi Proyek Strategis Nasional Batu Hampar – Siulak Deras di Kerinci

Siasatinfo.co.id, Berita Kerinci - Pelaksanaan pekerjaan Proyek Strategis Nasional yakni Perbaikan Ruas Jalan Batu Hampar -…

2 minggu ago